Mohon tunggu...
Siti Aisyah
Siti Aisyah Mohon Tunggu... Jurnalis - Citizen for developmen

Usaha adalahhh sebagian dari gerak takdir

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Merawat Uang Rupiah sebagai Bentuk Cinta Tanah Air

7 Desember 2019   19:33 Diperbarui: 7 Desember 2019   19:35 97
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Komunitas Generasi Baru Indonesia (GenBI) Aceh komisariat Universitas Teuku Umar (GenBI UTU) melaksanakan kegiatan Sosialisasi ke Sekolah Dasar Negeri Luar Biasa(SDN LB) dan Sekolah Menengah Pertama Negeri Luar Biasa (SMPN LB) Aceh Barat. Kegiatan tersebut dilakukan untuk memberikan pemahaman kepada siswa untuk melihat ciri keaslian Uang Rupiah dan bagaimana cara merawatnya.

"Kegiatan ini untuk menambah wawasan siswa/i agar lebih tentang cara merawat uang kertas," kata ketua panitia kegiatan Rifki Hariantoni, Jumat, 6 Desember 2019.

Menurutnya, kegitan ini sangat penting dilakukam karena selain menambah wawasan sekaligus mengedukasi anak-anak untuk lebih mencintai uang rupiah sebagai bentuk cinta tanah air

"anak-anak inikan aktivitas utamanya bermain, jadi sering sekali kita jumpai mereka taruh uang sembarangan dan tercecer bahkan tercecee dan basah terkena air," katanya.

Pantauan dilokasi siswa/i sekolah Luar Biasa tersebut terlihat sangat antusias  untuk mengikuti kegitan dengan tema "Mengenal dan Menjaga Rupiah Sebagai Bentuk Cinta Tanah Air"  bahkan mereka sangat memperhtikan dengan seksama setiap materi yang disampaikan meskipun dengan setiap keterbatasan yang dimiliki.

"lima tips agar uang Rupiah tidak rusak, yaitu tidak boleh di lipat, di coret, di remas, di basaahkan, dan di stapler, agar uang tersebut dapat digunakan sebagai alat tukar yang sah," kata Rifki saat memaparkan materi.

Sementara itu, Ketua GenBI Komisariat UTU Periode 2019/2020, Rahmat Dilta Harahap , mengatakan kegiatan sosialisasi seperti ini akan terus tingkatkan hingga ke sekolah-sekolah lain yang ada di Aceh Barat, sebagai bentuk keperdulian komunitasnya kepada adik-adik siswa.

"insyallah akan kita tingkatkan lagi, agar anak-anak lebih banyak yang tau tentang pentingnya menjaga dan merawat uang Rupiah," pungkasnya. Kegiatan di Akhiri dengan pembagian hadiah, berdoa  serta berakhir dengan sesi foto bersama.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun