Mohon tunggu...
Aisyah lutfiAuliya
Aisyah lutfiAuliya Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Berbisnis

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Workshop Go Online Go Profit, Monetisasi Tiktok Melalui Afiliasi, KKN UIN Gusdur Mengajarkan Peluang Bisnis untuk Generasi Muda

24 November 2024   03:13 Diperbarui: 24 November 2024   04:44 35
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Dokumentasi mahasiswa KKN-60 UIN Gusdur kelompok 06

>>PEKALONGAN- mahasiswa KKN Reguler UIN Gusdur Pekalongan Angkatan 60 kelompok 06 Kelurahan Sapuro Kebulen telah mengadakan kegiatan program kerja unggulan Workshop GO ONLINE GO PROFIT dengan mengusung tema "Monetisasi Tiktok Melalui Afiliasi: Strategi dan Tools Untuk Pemula" yang dihadiri puluhan peserta diantaranya Karang Taruna Kelurahan, IPNU & IPPNU. Kegiatan ini bertempat di Ruang Aula Kelurahan Sapuro Kebulen, Kota Pekalongan. Sabtu (23/11/2024)

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman maupun pengetahuan kepada generasi muda mengenai potensi Affiliate Marketing sebagai salah satu strategi pemasaran modern yang menghasilkan pendapatan. Dengan perkembangan teknologi yang semakin lama semakin berkembang, pemasaran seperti ini telah menjadi peluang bisnis yang menjanjikan bagi individu.

Mahasiswa KKN menghadirkan narasumber berpengalaman yaitu Kiyan Alkaysah, yang mana beliau merupakan seorang afiliator dan content creator di beberapa platform media sosial. Dalam materi yang disampaikan, Kiyan menjelaskan dasar-dasar Affiliate, strategi pembuatan konten, dan berbagi tips dan trik menjadi Affiliate Marketing.

Kiyan juga berbagi kisah inspiratif mengenai perjalanannya memulai Affiliate Marketing dan content creator. Ia juga menceritakan kisah pahitnya dalam mengawali bisnisnya tidak ada satu orang pun yang membeli produk yang ia promosikan. Namun, berkat konsisten dalam pembuatan konten berkualitas, ia berhasil menarik banyak pembeli dan mendapatkan penghasilan. "Kunci sukses menjadi seorang afiliator adalah konsisten, kenali audiens, jujur, dan transparan" Ujarnya.

Dalam sambutan Achmad Mahmudin, S.H. menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan Workshop ini dapat memberikan peluang bisnis baru serta penyemangat bagi generasi muda untuk melakukan penjualan yang mana zaman sekarang jualan konvensional sudah meredup, karena adanya jual beli online atau e-commerce. 

"Dengan adanya Workshop seperti ini diharapkan generasi muda tidak ketertinggalan dalam hal teknologi, hal ini juga diharapkan oleh pelaku UMKM dapat memasarkan produknya dengan memanfaatkan teknologi saat ini" Ujar Kepala Kelurahan Sapuro Kebulen.

Dengan diadakan Workshop GO ONLINE GO PROFIT, mahasiswa KKN berharap apa yang telah disampaikan oleh pemateri dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi generasi muda di Kelurahan Sapuro Kebulen. Kiyan Alkaysah sebagai pemateri juga memberikan penawaran agar berkomitmen kepada audiens untuk menjalin komunikasi agar dapat memberikan pendampingan secara berkelanjutan.

Sumber: Dokumentasi mahasiswa KKN-60 UIN Gusdur kelompok 06
Sumber: Dokumentasi mahasiswa KKN-60 UIN Gusdur kelompok 06

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun