Mohon tunggu...
Aisya Briliana Putri Kartika
Aisya Briliana Putri Kartika Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Halo aku Aisya Briliana Putri Kartika!

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Penerapan Layanan Bimbingan dan Konseling dalam Kehidupan

31 Juli 2024   15:42 Diperbarui: 31 Juli 2024   15:45 15
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Apasih Bimbingan dan Konseling itu?

Bimbingan dan konseling adalah upaya mendidik untuk menciptakan kondisi terbaik bagi perkembangan individu.Bimbingan dan konseling banyak diterapkan pada kehidupan,jadi kenapa sih sangat penting?Yang pertama karena kita harus peduli terhadap anak dan remaja apalagi saat ini masih banyak sekali kasus yang dialami oleh mereka.Dalam kondisi tersebut peran seseorang yang dapat membimbing dan memahami apa masalah yang terjadi,misal peran guru bimbingan dan konseling dalam menasehati serta membantu siswanya untuk mengambil keputusan dan diharapkan tetap  berada dalam jalan yang benar.Remaja merupakan masa-masa rawan dimana seseorang ingin mencari jati dirinya,segala kegiatan,segala pengalaman dicoba,tapi apakah semua itu sesuai dan berjalan diarah yang benar?Seseorang butuh bimbingan agar mereka tidak gegabah dan tidak salah mengambil arah dan berada pada jalan yang semestinya.

Selain itu terjadinya banyak perubahan dalam kehidupan manusia.Dimana kehidupan tersebut sudah berubah,sedang berubah,dan akan selalu berubah.Berubah yang dimaksud adalah berubah kearah berkembang apakah menjadi lebih baik atau malah sebaliknya.Fungsi dari bimbingan konseling dalam hal tersebut juga pasti agar kita bisa berubah menuju kehidupan yang lebih baik.Salah satu perubahan yang terus berjalan adalah ilmu pengetahuan dan teknologi,budaya,dan suasana lingkungan yang menjadi dasar untuk mengembangkan program-program bimbingan dan konseling itu sendiri.

Macam-macam layanan bimbingan dan konseling:

1. Layanan informasi

Layanan informasi memuat penyebaran informasi mengenai hal hal positif seperti tentang bagaimana mengasah potensi pada diri,bagaimana mengatur kehidupan yang baik,serta banyak hal-hal bermanfaat lainnya.

2. Layanan bimbingan kelompok

Layanan bimbingan kelompok diberikan secara berkelompok,dimana seseorang dapat memahami serta mendengarkan pendapat dan solusi yang berbeda-beda dalam satu kelompok tersebut.

3. Layana responsif

Layanan dimana adanya pemberian bantuan bagi peserta didik yang memiliki sebuah masalah dengan segera.

4. Layanan perencanaan individual

Dari layanann perencanaan individual diharapkan nantinya dapat merencanakan pencapaiannya atau masa depannya.

5. Layanan dukungan sistem

Layanan dukungan system dilakukan dengan melibatkan pihak pihak lain seperti orang tua,guru,tokoh masyarakat,dan lain sebagainya.Karena orang-orang disekitar juga sangat berpengaruh dalam pola pikir seseorang.


Jadi,dengan adanya layanan-layanan bimbingan dan konseling tersebut diharapkan dapat membantu seseorang untuk mengambil sebuah keputusan yang dapat berguna bagi dirinya dalam memecahkan masalah serta menemukan sebuah solusi yang paling tepat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun