Mohon tunggu...
Panji Arimurti
Panji Arimurti Mohon Tunggu... Lainnya - Britpop's lover

Britpop's lover

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Fans Legendaris Brasil Tutup Usia

16 September 2015   20:53 Diperbarui: 17 September 2015   18:53 1889
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 Foto: www.101greatgoals.com

KABAR duka menghampiri dunia sepakbola Brasil. Clovis Acosta Fernandes, seorang fans legendaris Tim Samba, tutup usia dalam usia 60 tahun.

Seperti dikutip dari Globo, Clovis meninggal dunia di Porto Alegre, Rabu (16/9) pagi waktu setempat, setelah sembilan tahun perang melawan kanker.

Bagi para pecinta Tim samba, Clovis mungkin bukan sosok yang asing lagi. Wajahnya selalu menghiasi kamera televisi di setiap pertandingan timnas Brasil di Piala Dunia. Clovis bahkan dijuluki fans super karena dia selalu hadir di bangku stadion untuk mendukung Brasil sejak Piala Dunia 1990, di Italia.

Salah satu momen paling menyedihkan, yang menggambarkan betapa cintanya Clovis terhadap Selecao, terlihat saat Piala Dunia 2014 lalu, yang digelar di Brasil. Saat Brasil kalah dengan skor telah 1-7 dari Jerman di babak semifinal, nampak Clavis memeluk tropi Piala Dunia dengan sorot wajah yang sangat sedih. Air mata terlihat menetes di pipi pria tua tersebut.

Foto yang membuat haru tersebut sempat menjadi ramai di dunia maya pada saat itu. Dan akun twitter Clavis @Gauchodacopa pun menjadi terkenal.

Timnas Brasil pasti sangat kehilangan salah seorang fans setia mereka. Dan pada Piala Dunia 2018 di Rusia nanti tidak akan ada lagi wajah Clavis menghiasi stadion saat Timnas Brasil bertanding.

Foto: www.101greatgoals.com

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun