Mohon tunggu...
Ainurrofah Anis
Ainurrofah Anis Mohon Tunggu... Guru - tenaaang

kaleeeem

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Refleksi Pembelajaran Daring, Kemampuan Kecakapan Hidup Abad 21

2 Desember 2021   16:03 Diperbarui: 2 Desember 2021   16:09 177
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

(membersihkan rumah/mengepel lantai)

Salah satu kemampuan Anak Abad 21 adalah memiliki kecakapan hidup dalam membersihkan rumah. Pembelajaran yang saya laksanakan adalah pembelajaran daring dengan tema Lingkungan sub tema Rumahku sub-sub tema Kebersihan Rumah. Sesuai dengan RPP yang sudah saya susun, saya melaksanakan 3 (tiga) kegiatan main yaitu; 1). praktek mengepel lantai, 2). menghitung gambar alat kebersihan, 3). mengelompokkan kartu gambar yang memiliki huruf awal sama.

Di dalam pembelajaran daring yang butuh diperhatikan adalah kestabilan sinyal dan sarana perangkat yang mendukung. Dalam pelaksanaan pembelajaran ini, kendala teknis sudah dapat di atasi dengan baik dengan memilih lokasi dan provider yang mendukung kestabilan sinyal. Hanya saja masih ditemukan ketidak tepatan dalam kegiatan pembelajaran ini yaitu sarana alat pel yang digunakan masih kurang tepat ukurannya, sehingga saat anak akan mengepel lantai anak-anak kesulitan memeras alat pelnya. Dari hasil perasan yang kurang maksimal mengakibatkan lantai menjadi licin dan berbahaya bagi anak-anak. Praktek mengepel lantai ini bertujuan untuk melatih motorik halus dan motorik kasar anak. Motorik halus pada kegiatan anak menuang cairan pembersih lantai dan memeras alat pel, sedangkan motorik kasar ketika anak-anak mengepel lantai dengan langkah yang berhati-hati runtut dari bagian-bagian lantai yang dibersihkan.   

Untuk kegiatan main yang lain adalah mengelompokkan kartu bergambar yang memiliki huruf awal sama, kegiatan ini dilaksanakan untuk melatih kemampuan bahasa anak pada aspek keakasaraan awal. Sebelum kegiatan ini dapat dilaksanakan, diharapkan pemahaman anak tentang konsep huruf sudah matang terlebih dahulu, karena jika anak-anak belum hafal/memahami konsep huruf maka akan kesulitan ketika kartu yang diberikan sudah berisa kata (terdiri dari susunan beberapa huruf). Digunakannya kartu bergambar ini sangat efektif untuk meningkatkan minat, motivasi dan semangat belajar anak. 

Selanjutnya kegiatan main yang ketiga adalah menghitung jumlah gambar alat kebersihan, kegiatan ini bertujuan melatih kemampuan kognitif anak dalam keterampilan mengenal lambang bilangan, membilang dan menghitung. Menerapkan pembelajaran yang holistik maka gambar-gambar yang digunakan untuk menghitung juga gambar alat-alat kebersihan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun