Birokrasi menurut KBBI adalah cara bekerja atau susunan pekerjaan yang serba lamban, serta menurut tata aturan, yang banyak liku-likunya dan sebagainya. Dengan demikian, birokrasi adalah sekumpulan orang yang menjadi sebuah organisasi dengan rantai komando berbentuk piramida yang di mana semakin sulit bagi seseorang berada di tingkat atas.
Karakteristik Birokrasi
Menurut Max Weber, birokrasi memiliki beberapa karakteristik, diantaranya:
- Derajat spesialisasi atau pembagian tugas yang jelas
- Adanya struktur kewenangan hierarkis dengan batas-batas tanggung jawab yang jelas
- Hubungan antaranggota yang bersifat impersonal.
- Cara pengangkatan atau rekrutmen pegawai yang didasarkan pada kecakapan teknis.
- Adanya pemisahan antara urusan dinas dengan urusan pribadi yang akan menjamin pelaksanaan tugas secara efisien
Jenis-Jenis Birokrasi
1. The Cabinet Departments
Dimana jenis birokrasi ini merupakan birokrasi yang terbagi menajdi beberapa departemen berdasarkan spesifikasi fungsi dan tugasnya.
2. Federal Agencies
Dimana jenis birokrasi ini merupakan birokrasi yang berfungsi sebagai tangan kanan lemabga eksekutif dan mengerjakan tugas yang spesifik.
3. Federal Corporation
Dimana jenis birokrasi ini merupakan birokrasi yang berfungsi sebagai tangan kanan pemerintah sekaligus lembaga profit.
4. Independent Regulatory Agencies
Dimana jenis birokrasi ini merupakan birokrasi yang tidak terikat dalam struktur pemerintah. Di Indonesia, contohnya seperti Komnas HAM, KPK, dan KPU.
Perbandingan Sistem Birokrasi Indonesia dengan Negara Maju
- Struktur birokrasi Indonesia sangatlah kompleks dan memiliki rantai komando yang terlalu panjang sehingga sering terjadi tumpeng tindih antar pemerintahan. Sementara birokrasi di negara maju lebih terintegrasi dengan baik karena banyak negara maju sudah menerapkan fokus birokrasi pada penyederhanaan proses administrasi dan pelayanan publik.
- Sistem birokrasi Indonesia sudah mulai menerapkan IT dalam pemerintah melalui sistem e-government. Namun, penerapannya belum tersebar merata dan lebih banyak fokus ke kota besar saja. Sementara itu, di negara maju sistem e-government sudah diterapkan secara menyeluruh sehingga kinerja pemerintah lebih efisien.
- Sistem birokrasi Indonesia masih didominasi dengan hierarki kekuasaan sehingga kinerja berjalan lambat karena harus melalui banyak tingkatan persetujuan. Selain itu, sistem insentif dan pengawasan pegawai  di Indonesia masih kurang optimal sehingga kinerja menjadi kurang efisien. Semantara itu, negara maju sudah mengoptimalkan sistem insentif serta sistem akuntabilitas sehingga penilaian pegawai dilakukan berdasar pencapaian target dan indicator kinerja. Alhasil, kinerja pegawai pun lebih efisien.
- Sistem birokrasi Indonesia masih kurang dalam hal transparansi dan akuntanbilitas karena masih terdapat proses administrasi yang kurang transparan serta  masih lemahnya penegakan hukum. Sementara itu, negara maju  memiliki tingakt transparansi lebih tinggi karena hamper seluruh laporan keuangan pemerintah dan proses administrasi sudah bisa diakses masyarakat dengan mudah sehingga mendukung terbentuknya transparansi dan akuntanbilitas pemerintah.
- Sistem birokrasi Indonesia masih didominasi pelayanan publik dengan prosedur yang rumit sehingga masyarakat sulit mengaksesnya, terutama masyarakat di daerah pelosok. Sementara itu, di negara maju hamper semua layanan public sudah tersedia secra online sehingga memudahkan masyarakat untu mengakses layanan tersebut.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H