Yang . . .
Coba lihat kakak ni !
Memang kenapa kak ?
Masih mudakan ?
Iyaa.. memangnya kenapa ? tanyaku sambil mengernyitkan dahiku
Tadi pagi kakak ke puskesmas, mau daftar berobat karena pusing dari kemarin - kemarin nggak hilang hilang.
Tapi, setelah daftar di tunggu hampir sejam, kok nggak dipanggil - panggil
Dengan rasa marah kakak menghampiri petugas, sambil bersuara dengan nada tinggi.
Kenapa sih, kalau berobat di puskesmas ini, lambat pelayanannya... antrinya lama...
Truss petugas yang usianya hampir sama dengan kakak menghampiri sambil bertanya,Â
Ibu... sudah daftar ?, nomor berapa ?
Kakak sambil ngomel menyahut pertanyaan dari petugas tadi, Sudah daftar bu dari jam 9 pagi, ini sudah jam 10 kok nggak dipanggil
 juga.Â
Boleh ibu, saya lihat KTPnya ? kata petugas tadi dengan ramahnya.
Ini KTP saya ...kakak berikan KTP dengan kasar sambil melengoskan muka.
Petugas tadi tersenyum, setelah melihat KTP kakak. Ibu menunggunya didalam sana ya, kata petugas sambil mengarahkan jarinya
menunjuk kekursi arah dalam.Â
Ibu disana ya.. ikuti saya, sambil digandengnya tangan kakak. Terpaksa kakak mengikuti.
Ternyata oh ternyata kakak menunggu ditempat antrian Lansia.
Aku yang mendengar cerita kakak yang merasa masih kuat dan muda itu, tertawa tak bisa ditahan wk..wk...wk..
Yang ... ( panggilan sayang kakak itu kepada saya )
kamu lihatkan kakak masih kuatkan ? masih mudakan ?
Iyaa.. kakak masih muda, masih kuat, masih enerjik, Tapi umurkan nggak bisa dibohongi. Biarlah tua diumur tapi muda diwajah dan
perawakan ya kak ..
Kakak nggak terima ....dibilang lansia...
wkwkwk.... aku masih tertawa... muda darimananya ya secara umur hampir 60 tahun ....
Disyukuri aja kak, Alhamdulillah !!!
Kota Raja
13 Sept 2020
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H