Online, Mahasiswa KKN RDR (Regular Dari Rumah) 77 kelompok 79 mengadakan kegiatan ngaji Online Kitab *Fatawa Al-Mar'ah Al-Muslimah karya Syaikh Yusuf Al-Qardhawi* pada Minggu (7/11/2021).
Acara Ngaji online ini dihadiri oleh dosen pembimbing lapangan (DPL) ibu Julia Mardhiya M.Pd, dengan narasumber bapak Muhammad Kudhori. M.Th.I sebagai Dosen Fakuktas Ushuluddin dan Humaniora UIN Walisongo Semarang. Kegiatan ini dimoderatori oleh Siti Fauzizah mahasiswa fakultas Syariah dan Hukum UIN Walisongo Semarang.
Acara ngaji online di mulai pada pukul 09.10 WIB secara daring melalui aplikasi via-Meeting dengan jumlah total peserta 47 orang.
Tujuan diadakannya Ngaji Online ini adalah Mengupas tuntas terkait  beberapa fatwa-fatwa berdasarkan permasalahan saat ini khsususnya wanita-wanita muslimah yang terdholimi dengan kehidupan kebarat-baratan dan ketimun-Timur sehingga menghilangkan sisi Islam. Sekaligus membuka cakrawala terkait hukum-hukum yang menjawab pertanyaan-pertanyaan yang menyibukkan permasalahan perempuan di era saat ini.
Adapun kajian kitab tersebut membahas beberapa bahasan di antaranya :Â
(1) Fitnah Perempuan dan Suara Perempuan, (2) Hukum seorang laki-laki melihat perempuan atau sebaliknya,Â
(3) Hukum perkumpulan laki-laki dan perempuan, (4) Hukum menyampaikan salam kepada perempuan, (5) Hukum seorang laki-laki menjenguk perempuan atau sebaliknya,Â
(6) Hukum berjabat tangan antara laki-laki dengan perempuan atau sebaliknya, dan (7) Hukum aktivitas perempuan.
Dalam sesi tanya jawab terdapat 5 partisipan yakni Ahmad Muzajjad, Siti Nurhana, Azka Ichlasul Amal, Tri Ulan Dari, Rudi Darmawan, dan Atika Afti Nur Oktavia. Adapun do'a dipimpin oleh bapak Muhammad Kudhori. M.Th.I.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI