Di tengah terdapat akomodasi lighter socket sehingga memungkinkan penumpang baris kedua men-charge gawainya. Dibangku baris kedua juga terdapat akomodasi isofix, sehingga dapat dipastikan jika membawa anak kecil lebih aman. Beralih ke bagian bagasi, Suzuki Baleno memiliki kekurangan di bagian ini, karena bagasi yang terlalu rendah sehingga tidak memudahkan dalam proses mengambil barang. Kapasitas bagasi cukup lega dengan total 339 L. dan sudah terdapat tonneau sehingga dapat menjaga privasi.
Mari kita bandingkan dengan New Baleno 2022 yang sudah di rilis di India belum lama ini
Maruti Suzuki memasarkan New Baleno di India dengan harga berkisar antara Rs 6,35 – 9,49 lakh, atau sekitar Rp 121 – Rp 181 jutaan. New Baleno di India tersedia dalam empat varian dan dua konfigurasi transmisi, manual 5 percepatan dan matic dengan sistem AMT. New Baleno ditenagai oleh mesin bensin berkode K12N Dualjet yang dapat menyemburkan tenaga sebesar 90 dk dengan torsi maksmial 113 Nm. Mesin ini dilengkapi dengan variable valve timing dan intregated starter generator (ISG) yang memungkinkan mesin mati/hidup otomatis untuk membantu menghemat bahan bakar. Dan New Baleno sudah meninggalkan sistem transmisi CVT dan beralih ke sistem AMT 5 percepatan.Â
Maruti Suzuki mengklaim New Baleno memiliki fitur pertama di kelasnya, yaitu Head Up Dislpay (HUD), jika di Indonesia fitur ini bukan yang pertama di kelasnya, karena sudah ada Mazda 2 yang menggunakan fitur ini lebih dulu. Seperti pendahulunya, Baleno ditawarkan dalam empat varian utama yaitu, Sigma, Delta, Zeta dan Alpha. Secara keseluruhan New Baleno tersedia dalam 7 varian yang dapat dipilih. New Baleno tersedia dengan enam warna cat eksterior baru yaitu, putih, silver/perak, abu-abu, biru, merah dan krem. Sementara itu, interiornya mendapat warna hitam, silver dan biru tua. Berikut rincian fitur apa saja yang akan tersedia di setiap varian:
Suzuki Baleno tipe Sigma dengan harga Rp 121 jutaan menggunakan mesin 1.2 L Â M/T
Mendapatkan fitur Projector Halogen Headlamp, LED tail-lamps, velg kaleng tanpa cover penutup, TFT display di instrument cluster, power window, keyless entry, automatic climate control, rear defogger, tilt power steering, dual airbags, sensor parkir dan brake assist.
Suzuki Baleno tipe Delta dengan harga antara Rp 136 – 146 jutaan menggunakan mesin 1.2 L  AMT
Mendapatkan fitur velg kaleng dengan cover penutup, handle pintu sewarna body, garnish chrome di bagian grill, tonneau bagasi, 7 inch infotainment sistem dengan SmartPlay Studio, Android Auto dan Apple CarPlay, 4 speakers, audio steering switch, spion elektrik , Electronic Stability Program (ESP) dengan hill hold (hanya varian AMT).
Suzuki Baleno tipe Zeta dengan harga antara Rp 154 – 163 jutaan menggunakan mesin 1.2 L AMT
Mendapatkan fitur Auto Headlamp dengan fitur follow me home, velg 16 inch, handle pintu chrome, armrest pada baris pertama, display TFT berwarna, headrest adjustable, 7 inch infotainment sistem dengan SmartPlay Pro +, voice command, Suzuki Connect, ventilasi ac baris kedua, high adjuster jok pengemudi, pengaturan stir teleskopik, engine start stop button, wiper belakang, 6 airbags, kamera belakang.