Mohon tunggu...
ahmad fanani
ahmad fanani Mohon Tunggu... Guru - Alumni Pascasarjana Institut Agama Islam Tribakti Kediri

Orang Bodoh Yang Tak Kunjung Pandai..!!!!! JANGAN BERHENTI BELAJAR !!!!

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Aliran Pemikiran dalam Islam

21 Maret 2021   00:10 Diperbarui: 21 Maret 2021   00:39 2632
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Lahirnya beragam aliran atau sekte di dalam Islam tak lepas dari situasi sosial-politik, di samping dinamika pemikiran dan pencarian spiritualitas. Perbedaan paham antar aliran yang rentan menyulut konflik mestinya tak semata-mata dilihat dari kacamata teologis, tetapi juga sosiologis.Secara garis besar, kita dapat membedakan tiga bidang pemikiran Islam, yaitu aliran kalam, aliran fiqih, dan aliran tasawuf.

> Aliran kalam

Menurut Ibnu Khaldun, ilmu kalam ialah ilmu berisi alasan-alasan yang mempertahankan kepercayaan-kepercayaan iman dengan mengutamakan dalil-dalil pikiran dan berisi bantahan terhadap orang-orang yang menyeleweng dari kepercayaan-kepercayaan aliran golongan salaf dan ahli sunnah.

Selain itu ada pula yang mengatakan bahwa ilmu kalam ialah ilmu yang membicarakan bagaimana menetapkan kepercayaan-kepercayaan keagamaan dengan bukti-bukti yang meyakinkan. Dalam pada itu Muhammad Abduh berpendapat bahwa ilmu kalam adalah ilmu yang membicarakan tentang wujud tuhan (Allah), sifat-sifat yang mesti ada pada-Nya, sifat-sifat yang mesti tidak ada pada-Nya serta sifat-sifat yang mungkin ada pada-Nya dan membicarakan pula tentang  rasul-rasul Tuhan, untuk menetpkan kerasulanya dan mengetahui sifat-sifat yang mesti ada padanya, sifat-sifat yang mesti tidak ada padanya serta sifat-sifat yang mungkin ada padanya dan sifat-sifat yang mungkin terdapat padanya.

Dari beberapa pendapat diatas segera dapat diketahui bahwa ilmu kalam adalah ilmu yang secara khusus membahas tentang masalah ketuhanan serta berbagai masalah yang berkaitan denganya berdasarkan dalil-dalil yang meyakinkan. Dengan demikian dapat mengetahui bagaimana cara-cara untuk memiliki keimanan dan bagaimana pula cara menjaga keimanan tersebut agar tidak hilang atau rusak.

> Aliran Fiqih

Pengertian hukum islam hingga saat ini masih rancu dengan pengertian syariah. Untuk itu dalam pengertian hukum islam di sini dimaksudkn didalamnya pengertian syariat. Dalam kaitan ini dijumpai pendapat yang mengatakan bahwa hukum islam atau fiqih adalah sekelompok dengan syariat yaitu ilmu yang berkaitan dengan amal perbuatan manusia yang diambil dari nash al-Qur'an atau Al-Sunnah. Bila ada nash dari Al-qur'an atau Al-sunnah yang berhubungan dengan amal perbuatan tersebut atau yang diambil dari sumber-sumber lain bila tidak ada nash dari Al-Qur'an atau Al-sunnah, dibentuklah suatu ilmu yang disebut dengan ilmu fiqih. Dengan demikian yang disebut ilmu Fiqih ialah sekelompok hukum tentang amal perbuatan manusia yang diambil dari dalil-dalil yang terperinci.Yang dimaksud dengan amal perbuatan manusia ialah segala amal perbuatan orang mukallaf yang berhubungan dengan bidang ibadat, muamalat, kepidanaan dan sebagainya, bukan yang berhubungan dengan akidah (kepercayaan). Sebab yang terakhir ini termasuk dalam pembahasan ilmu kalam. Adapun yang dimaksud dengan dalil-dalil yang terperinci ialah satuan-satuan dalil yang masisng-masing menunjuk pada suatu hukum tertentu.Menurut kebanyakan fuqoha, fiqh menurut istilah ialah "segala hukum syara' yang diambil dari kitab Allah SWT, dan sunnah Rasul SAW dengan jalan ijtihad dan istimbath berdasarkan hasil penelitian yang mendalam. 

Aliran Tasawuf

Ilmu tasawuf adalah ilmu untuk mengetahui kondisi-kondisi nafsu dan sifat-sifatnya, baik sifat yang tercela maupun sifat yang terpuji.

Tasawuf secara etimologis berasal dari bahasa Arab, yaitu tashawwafa, yatashawwafu, tashawwufan. Selain dari kata tersebut ada yang mengatakan bahwa tasawuf berasal dari kata shuf ( yang artinya bulu domba), maksudnya adalah bahwa para penganut tasawuf ini hidupnya sederhana, tetapi berhati mulia srta menjauhi pakaian sutra dan memakai kain dari bulu domba yang kasar atau yang disebut dengan kain wol kasar. Yang mana pada waktu itu memakai wol kasar adalah simbol dari kesederhanaan.

Tasawuf merupakan cabang keilmuan Islam yang menekankan pada aspek spiritual dari Islam. Dilihat dari kaitannya dengan kemanusiaan, tasawuf  lebih menekankan pada aspek kerohanian daripada aspek jasmani, dalam kaitannya dengan kehidupan tasawuf lebih menekankan kehidupan akhirat daripada kehidupan dunia, dan apabila di lihat kaitannya dengan pemahaman keagamaan tasawuf lebih menekankan pada aspek esoterik dibandingklan aspek eksoterik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun