Kalian wajib banget mengunjungi pantai klayar ini, pantai ini memiliki ikon tebing yang sangat indah, biasanya di pantai klayar para wisatawan akan mendengar suara seperti seruling yang keluar dari bebatuan, suara tersebut berasal dari hembusan angin yang melewati celah tebing,
Untuk mengunjungi pantai klayar ini sobat travel disarankan menggunakan kendaraan pribadi dikarenakan belum ada transportasi umum yang beroperasi menuju pantai ini. Tapi nggausah khawatir ya pantai ini ngga pelosok kok! Bagi kalian yang belum pernah kesini dan tidak tahu jalan, bisa langsung cari lokasi pantai klayar di google maps ya!
Di rute menuju pantai klayar nanti juga terdapat banyak petunjuk arah yan g akan mengarahkan para wisatawan. Para wisatawan yang ingin mengunjungi pantai klayar cukup mengikuti petunjuk arah tersebut hingga sampai di lokasi pantai, setelah sampai wisatawan bisa memarkirkan kendaraannya di tempat parkir.
Untuk pengunjung yang menggunakan kendaraan roda empat akan dikenai biaya parkir sebesar Rp 5.000 ,bagi yang menggunakan kendaraan roda dua seperti motor akan dikenai biaya parkir sebesar Rp 3.000 setelah  itu wisatawan bisa langsung jalan sebentar menuju pantai.
Bagi sobat travel yang ingin berlibur dan menikmati keindahan pantai klayar, tiket masuk pantai klayar sangat murah sekali, sobat travel cukup merogoh saku sebesar Rp 15.000 sobat travel bisa menikmati semua keindahan alam di pantai klayar.
Yang menjadi daya tarik para wisatawan untuk berkunjung ke pantai klayar adalah keunikanya, pantai klayar memiliki beberapa ikon yang sangat unik, diantaranya yaitu seruling samudera, tebing yang menyerupai patung spinx di Mesir, air mancur alami, dan pasir pantai yang putih.
Pantai klayar juga memiliki ikon yang biasa digunakan oleh para wisatawan sebagai spot foto yaitu patung tulisan Pantai klayar yang berada di depan pintu masuk, tulisan tersebut berukuran sangat besar yang melambangkan luas pantai klayar yang begitu besar.
Disini juga terdapat sumur yang bisa digunakan untuk pengobatan dan berenang yang konon katanya dipercaya warga bisa membawa berkah bagi siapa saja yang mandi di kawasan ini
Fasilitas di obyek wisata pantai klayar ini juga sangat lengkap, mulai dari tempat untuk parkir, warung-warung makan dan souvenir di sekitar pantai, kamar mandi ,dan musholla. Para penjual juga menyediakan tikar yang digunakan oleh para pengunjung untuk menikmati suasana pantai.