Mohon tunggu...
Kamara Zaini
Kamara Zaini Mohon Tunggu... Guru - Guru Mata Pelajaran

Mengajar di SMP dengan hobi bermain catur, membaca dan menulis.

Selanjutnya

Tutup

Bola

Semangat Suporter Sepak Bola

2 Oktober 2022   19:06 Diperbarui: 2 Oktober 2022   19:15 329
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bola. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Semangat suporter dalam setiap pertandingan sepakbola biasanya selalu memberikan yang terbaik bagi timnya. Emosi suporter yang tak terkendali dikala menonton pertandingan sepakbola itu adalah hal yang wajar namun harus ada yang mampu memberikan nasehat kepada suporter dengan secara pelan dan baik-baik jika bergabung dengan suporter tertentu. 

Jika suporter tak mampu mengendalikan emosi, hal ini bisa berbahaya. Bahkan emosi  tak terkontrolnya dapat mengakibatkan apa yang kurang terduga bisa hancur dan situasipun bisa kacau bagi penonton yang ingin benar-benar menikmati pertandingan sepakbola. Harus kontrol emosi bagi suporte sebelum menonton pertandingan sepakbola. 

Haruskah disetiap pertandingan itu ada melakukan hal yang spontan, tentu tidak diharapkan kita semua. Kita kesana hanya ingin menyaksikan dan menikmati hasil pertindangan yang bermutu dan bergaya. Pertandingan sepakbola yang berkualitas tentu memberikan makna bagi penonton. Strategi dan teknik pemain itu menjadi contoh bagi penonton untuk diikuti dan dipelajari dalam latihan.

Hindari yang dapat membuat kerusakan dan merugikan orang lain apalagi sampai nyawa hilang. Suporter perlu latihan dalam menonton sepakbola jika melihat pertandingan yang kurang sepaham dan keinginan yang diharapkan. Suporter harus mampu menahan diri atau emosi. Seluruh Indonesia sangat bangga terhadap suporter tatkala melihat dilayar televisi suara suporter menggema. Tanpa penonton dan suporter pertandingan juga akan sepi. Oleh karena itu suporter yang baik selalu menghargai keputusan yang diambil dewan juri dan wasit. 

Keindahan gemuruh suara suporter dengan ramainya menandakan bahwa pertandingan sepakbola hidup dan penuh semangat bagi penonton melihatnya baik dilapangan maupun ditelivisi. Suporter diharapkan  untuk menghindari konflik dari apa saja. Sangat sayang suporter yang sudah diakui nilainya baik dimasyarakat jika berbuat yang tidak diharapkan akhirnya citranya kurang baik.

Semangat suporter menghidupkan lapangan dan membuat ramai pertandingan, suara penuh bersamaan hingga penonton siap-siap menyaksikan pertandingan. Semoga bermanfaat bagi semua.

Penulis : Ahmad Kamara,S.Ag (Guru SMP Negeri 3 Kusan Hilir).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun