Sekolah yang terletak di tengah Kota Palembang, SMP Xaverius 1 Palembang ini berdiri pada 1 Agustus 1948 yang bernaung di bawah Yayasan Mardi Wiyata Malang pada tahun pelajaran 2022-2023 meluluskan 240 peserta didik, 100%. Sekolah yang akan merayakan pesta intan, 75 Tahun tetap menjunjung tinggi kedisiplinan untuk menumbuhkan talenta-talenta muda, pada hari Jumat, 9 Juni 2023 melaksanakan perayaan perpisahan, setelah melaksanakan pengumuman kelulusan pada Rabu, 7 Juni 2023 di lapangan dengan bersama para wali kelas IX staf pimpinan dan kepala sekolah.
Acara puncak dalam kegiatan perpisahan untuk peserta didik kelas X SMP Xaverius 1 Palembang dilaksanakan di gedung Xaverius Centrum Studiorum (XCS) Palembang. Kegiatan diawali dengan foto-foto bersama wali kelas, Pak Angkasa, Bu Sulis, Pak Tri Win, Pak Herwan, Pak Hermanto, Bu Debby, Pak Nyoman Gunawan dan Pak Sukarnoto. Kegiatan pelepasan dibawakan oleh pembawa acara kondang di SMP Xaverius 1 Palembang yaitu Bapak Didakus Maria Siswinardi dan Ibu Fransiska Septa Sulistianingsih.Â
Acara pelepasan secara resmi ini dikemas dalam talk show dengan menampilkan Kepala Yayasan Mardi Wiyata Perwakilan Palembang, Kepala Sekolah, Orang Tua dan Ketua Komite Sekolah. Dalam talk show beberapa pesan dan ucapan terimakasih.Â
Fr. M. Damianus BHK. Kepala Yayasan Mardi Wiyata Perwakilan Palembang
Pengalaman di sekolah di kembangkan di rumah untuk berdikari. Untuk orang tua tidak salah alamat memilih sekolah ini untuk didik oleh Frater dan para guru. Tidak salah alamat.
Fr. M. Faustianus Banusu, BHK. Kepala SMP Xaverius 1.
Terimakasih kepada bapak ibu guru dalam pendampingan. Terimakasih dan maaf terkait sikap dan tindakan yang tidak berkenan di hati bapak ibu orang tua. Dukungan dari orang tua merupakan kunci keberhasilan.
Ibu Desi Chandra SE. Ketua Komite Sekolah. Sangat bangga dan anak-anak sudah lulus 100 persen sangat bangga terhadap SMP Xaverius 1 sebagai mitra. Terimakasih kepada orang tua yang sudah menyekolahkan ke SMP Xaverius 1. Pesan untuk anak-anak pilihlah sekolah yang dapat dipercaya untuk kelanjutan pendidikan berikutnya.