Kunang kunang atau di kenal juga dengan nama Cika Cika merupakan serangga kecil yang mampu mengeluarkan cahaya saat gelap. Bersayap dan berwarna coklat kemerahan. Cahaya yang dikeluarkan berada di bagian belakang tubuhnya berwarna hijau ke Kuningan.
Berburu Cika Cika bisa dilakukan saat magrib atau sore menjelang malam, terutama saat hujan gerimis menerpa pada jam jam tersebut, cobalah untuk keluar rumah dan tengok kanan kiri apakah ada hewan terbang dengan cahaya yang kerlap kerlip. Hewan ini biasanya tinggal di semak semak yang masih hijau dengan suasana lingkungan yang masih asri.
Berburu kunang kunang pada jam jam sekian bisa dengan membawa wadah toples plastik agar lebih mudah memasukan kunang kunang yang terbang. Kunang kunang yang cahaya masih terang dapat bertahan hingga beberapa hari sementara kunang kunang dengan cahaya yang mulai meredup tandanya akan segera mati.
Hewan ini akan berkerlipan semalaman saat lampu kamar dipadamkan. Selain malam malam saat siang hari pun jika kebetulan bisa menemukan hewan ini pada daun di semak semak, hanya saja saat siang tentu tubuhnya tidak mengeluarkan cahaya.
Orang dulu percaya jika hewan kunang kunang merupakan jelmaan jin. Kuku kuku jin yang bercahaya saat malam hari menandakan adanya keberadaan hantu atau jin.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H