Sukun masuk kedalam jenis buah buahan yang acap kali di taman sebagai penghias pinggir jalan. Ada juga yang mengenal sukun sejenis dengan buah nangka. Mereka menyebut sukun dengan sebutan nangka sukun. Meski demikian kulit sukun tidak berduri seperti kulit nangka, bentuknya pun rata rata bulat tidak seperti nangka yang lebih ke lonjong, begitupun daging buahnya beda dengan nangka.
Buah sukun dagingnya umumnya berwarna putih dan jika di masak rasanya pulen. Bisa di kukus sering juga di goreng. Di luarnya garing dan pulen pada bagian dalamnya. Caranya dengan memotong buah sukun yang sudah bersih dari kulitnya seperti roti. Kemudian di goreng, setelah di goreng bisa di taburi garam, bisa dijadikan cemilan yang cukup mengenyangkan perut. Sukun pada umumnya di perbanyak dengan cara menyemai biji sukun yang sudah tua. Bisa dengan memanfaatkan biji dari buah sukun yang jatuh ke tanah.
Buah sukun yang bisa di masak yakni buah sukun yang berkulit hijau dan berukuran cukup besar. Rasa daging sukun yang khas, pulen dan enak membuat buah yang satu ini banyak di olah menjadi beragam makanan dari keripik, sukun goreng hingga roti dan kue.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H