Mohon tunggu...
Agustan Ogut
Agustan Ogut Mohon Tunggu... Guru - A Father, Teacher, Reader, Writer

Menulis untuk mengikat ilmu, berbagi, dan keabadian. Semoga bermanfaat.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Keseruan Harmoni Karya pada Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila Sekolah Penggerak

19 Desember 2023   22:39 Diperbarui: 19 Desember 2023   23:17 303
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mereka tampil dengan disaksikan oleh orang tua atau wali mereka masing-masing. Sekolah sengaja mengundang para orang tua untuk hadir menyaksikan putra putri mereka. Pada saat putra putri mereka tampil, para orang tua tidak segan-segan memberikan saweran. Mereka silih berganti naik panggung pementasan mengulurkan rezeki ke buah hati mereka. Seketika itu juga, suara teriakan yang diiringi tepuk tangan membuat kegiatan semakin ramai dan heboh.

Sumber: Spenseb Cam
Sumber: Spenseb Cam

Saweran tidak hanya diberikan oleh para orang tua/wali peserta didik, tetapi para undangan dan bapak ibu guru turut memberikan sebagian rezeki mereka. Mereka terlihat senang dan gembira atas penampilan siswa siswi tercinta.

Selain kostum dan performa mereka menarik, susunan kegiatan juga sangat bervariasi. Penonton tidak bosan menyaksikan penampilan demi penampilan. Panitia telah merancang dengan baik siapa-siapa yang akan tampil. Semuanya diatur agar tidak monoton dan membosankan.

Ada yang menarik di pementasan fashion show. Setiap siswa tampil secara berpasangan (putra putri). Beberapa pasangan siswa yang menunjukkan kebolehannya berjalan di atas catwalk (panggung sempit). Setiap pasangan tampil secara berturut turut. Tidak ada jedah atau tidak diselingi dengan penampilan lain. Settingan ini membuat penampilan fashion show kelihatan hidup dan menarik.  

Apa manfaat dari kegiatan harmoni karya?

Harmoni karya dapat bermanfaat kepada peserta didik dan pihak sekolah. Kegiatan tersebut dapat menguatkan kompetensi dan karakter peserta didik sesuai dengan target capaian yang telah ditentukan dalam tema ini. Karena temanya bhineka tunggal ika dan banyak membahas keberagaman dalam budaya daerah, maka peserta didik dapat menghargai dan melestarikan nilai-nilai budaya.

Sedangkan untuk pihak sekolah, harmoni karya dapat menjadi ajang sharing dan sosialisasi kami kepada warga agar sekolah tetap mendapat kepercayaan dari masyarakat sekitar sekolah dan selalu berkolaborasi dalam meningkatkan hasil belajar peserta didik.

Kita berharap semoga kegiatan harmoni karya tetap ada dan semakin lebih bagus lagi selanjutnya. Kerjasama dan kekompakan antar warga sekolah tetap perlu dipertahankan. Demikian juga, kolaborasi dengan stake holder pendidikan perlu ditingkatkan. Semuanya ini, adalah untuk peserta didik karena tujuan pendidikan ada tiga, yaitu untuk peserta didik, untuk peserta didik, dan untuk peserta didik. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun