Di hari kemerdekaan RI yang ke 71 ini Puncak seperti biasa masih saja macet, sudah banyak waktu yang terbuang ketika terjebak dalam kemacetan ini. Oleh karena itu, sudah saatnya Pemprov Jabar segera membangun tol Bogor - Cianjur agar segera memudahkan akses , dan memacu pertumbuhan ekonomi daerah. Tepat di hari kemerdekaan ini hanya satu harapan kami warga jawa barat yaitu merdeka dari kemacetan. Semoga saja tol bogor cianjur bisa segera terwujud. Semoga bapak gubernur bisa mendengar harapan kami warga jawa barat tepat di hari kemerdekaan ini.
Idealnya jika tol sudah ada, maka lajur puncak bisa dipecah menjadi dua. Yaitu tujuan puncak untuk berwisata dan jalur tol yang mana pengemudi bertujuan langsung ke cianjur. Dengan adanya pemecahan dua lajur ini maka percepatan ekonomi bisa terpacu di dua tempat sekaligus, yaitu cianjur dan puncak bogor. Sehingga pemerataan pembangunan lebih merata diantara kedua daerah.
Salah satu aspek pertumbuhan bisnis dan ekonomi adalah insfrastruktur yang baik. Dengan adanya insfrastruktur tol ini maka akan memudahkan dalam proses distribusi arus bisnis. Dapat dibayangkan dengan tidak adanya efisiensi ini proses kunjungan bisnis, proses investasi akan terhambat.
Idealnya bogor puncak sampai cianjur bisa ditempuh dalam waktu 1.5 jam saja, namun dengan adanya kemacetan ini waktu bisa berjam-jam.
Semoga bapak gubernur jabar yg kita cintai dapat segera mewujudkan pembangunan tol bogor cianjur sesegera mungkin agar macet bisa segera diatasi. Dan tentu di hari kemerdekaan ini kita bisa bebas dari kemacetan.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H