Siapa yang tidak kenal prestasi Sepak Bola Jerman? Jerman adalah negara Spesialis Turnamen, mau turnamen apapun, Jerman akan hampir selalu lolos ke putaran babak final. Piala Dunia? Negara ini adalah negara spesialis peserta yang selalu lolos babak kualifikasi dengan torehan tiga kali juara dibelakang Brazil dan Italia. Tradisi sepak bola yang kuat, mengakar dan selalu mendahulukan proses regenerasi mengakibatkan tim dengan sebutan Tim Panser ini karena terlambat panas selalu sangat diperhitungkan dan menjadi salah satu kandidat Juara di Piala Dunia, pun di Pagelaran Piala Eropa, Jerman tampil sebanyak 12 kali dari 15 kali pegelaran Piala Eropa dengan juara sebanyak tiga kali. Di Piala Dunia, Jerman kembali mencatatkan rekor, hanya dua kali tidak ikut dari dua puluh kali pagelaran Piala Dunia dan menjadi juara tahun 1954, 1974 dan 1990 yang mana ketika itu menjadi awal menandakan bahwa Jerman bersatu ditandai dengan robohnya Tembok Jerman yang memisahkan Jerman Barat dan Jerman Timur. Gol tunggal Andreas Brehme dari titik putih mengakhiri perjuangan Argentina yang dimotori oleh Diego Armando Maradona. Sekelumit cerita yang mengisahkan kekuatan sejarah sepak bola Jerman.
Brazil? Tidak kalah mentereng jika kita melihat torehan lima trofi Piala Dunia di genggaman mereka. Brazil adalah sepak bola, sepak bola adalah Brazil yang mampu menghipnotis penonton dengan jogo bonito yang mereka miliki tahun 1994 adalah prestasi yang paling fenomenal dengan duet maut Romario – Bebeto yang mampu menghipnotis publik Paman Sam ketika menjadi juara, pun tahun 2002, kala itu Piala Dunia untuk kali pertama di pentaskan di benua Asia tepatnya Korea Selatan, Brazil menghipnotis dunia ketika Ronaldo de Lima-nya mampu memborong dua gol kemenangan Brazil atas Jerman, calon lawan mereka di Semifinal nanti. Oliver Khan, kiper terbaik kala itu dibuat tidak berkutik dengan liukan Ronaldo. Setelah itu, kedua negara selalu kandas di babak Perempatfinal.
Jerman Berjaya di Brazil
Piala Dunia edisi 2014 akan mentas di Stadion Mineirao, Belo Horizonte, pada Rabu (9/7/2014) mulai pk. 03:00 WIB. Enam jam lebih cepat dari dimulainya Pesta Demokrasi di Indonesia dalam memilih Presiden dan Wakil Presiden RI untuk lima tahun yang akan datang. Kita akan disuguhi pertandingan paling seru karena status Tuan Rumah akan membuat Brazil kesetanan bermain demi mencapai final dan menjadi juara di tanah sendiri. Walau tidak diperkuat oleh Neymar yang cedera, Thiago Silva sang kapten yang terkena akumulasi kartu kuning, semangat dan pemain ke-12 akan menjadi sumber kekuatan baru Brazil dalam menjegal Jerman. Belum lagi keinginan pelatih Brazil Luis Pelipe Scolari yang dijuluki PhitBull ini akan membuktikan bahwa dia adalah pelatih yang mampu membawa tim yang sama memperoleh trophi paling bergengsi di dunia sepak bola ini.
Namun, Jerman datang ke Brazil, bukanlah tim seperti empat tahun yang lalu, Jerman sekarang adalah Tim yang komplit, paduan pemain muda, dimasa keemasan diyakini akan mampu membawa tim besutan Joachim Low ini ke final. Hadirnya Thomas Muller, Miroslav Klose, Mat Hummels yang menjadi pahlawan kala menuntaskan perlawanan Perancis dan banyak pemain Jerman lainnya akan mampu memenangkan pertarungan kontra Brazil. Brazil yang memang timpang, tidak akan mampu mengalahkan Jerman. Selain faktor kelelahan karena habis bertarung mati-matian untuk mengalahkan Chile sampai adu penalti, Kolombia yang menguras tenaga hingga Thiago Silva melakukan kesalahan berujung kartu kuning, Brazil juga akan kesulitan membongkar pertahanan Jerman yang rapi dikomandoi oleh Philip Lam, kehilangan Neymar sangat berarti hingga Brazil akan kalah dengan skor 0 – 1 untuk kemenangan Jerman. Ini prediksiku gimana menurut anda?
Medan, 07/07/2014
Prakiraan Susunan Pemain:
Brazil :
Caesar (K), Marcelo, Dante, Luiz, Alves (B), Gustavo, Fernandinho, Willian, Oscar, Hulk (G), Fred (P)
Formasi: 4 – 2 – 3 – 1
Pelatih : Luiz Pelipe Scolari (Brazil)
Statistik : Main 5 kali, total gol 10, gol per laga 2, shots on target 70%, attempts per match 16,4, pelanggaran 96, kartu kuning 10, kartu merah 0, jarak tempur per laga 106,8 km, umpan 1,816, umpan akurat 70%, top scorer Neymar 4 gol.
Namun Statistik bukanlah jaminan Brazil akan mengalahkan Jerman, Jerman bisa apa tanpa Neymar dan Thiago Silva? Layak kita simak, namun prediksi Jerman akan melenggang ke final dengan skor 0 – 1 untuk Jerman.
Jerman :
Neuer (K), Lahm, Boateng, Hummels, Hoewedes (B), Kroos, Khedira, Schweinsteiger (G), Oezil, Mueller, Schurrie (P)
Formasi: 4 – 3 – 3
Pelatih : Joacim Low
Statistik : Main 5 kali, total gol 10, gol per laga 2, shots on target 70%, attempts per match 14,8, pelanggaran 57, kartu kuning 4, kartu merah 0, jarak tempuh per laga 115,3 km, umpan 1,938, umpan akurat 80%, tip scorer Thomas Mueller 4 gol.
Statistik diatas menunjukkan jika Jerman sedikit lebih unggul dari pasukan Sclari. Lahm, dkk saya prediksi akan mampu meredam perjuangan Oscar, dkk karena Jerman memiliki mental dan kekuatan yang merata dan mampu memenangkan tempat di final.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H