Mohon tunggu...
Caesar Naibaho
Caesar Naibaho Mohon Tunggu... Guru - Membaca adalah kegemaran dan Menuliskan kembali dengan gaya bahasa sendiri. Keharusan

Pengajar yang masih perlu Belajar...

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Jerman Juara Piala Dunia U-17 dan Pujian FIFA untuk Indonesia

12 Desember 2023   08:45 Diperbarui: 12 Desember 2023   08:55 546
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jerman Juara Piala Dunia U-19 di Indonesia sumber gambar:Kompas.com

Piala Dunia U-17 yang mentas di Indonesia usai sudah, begitu banyak drama dan kejutan terjadi, tentunya dengan keluarnya 'Die Mannschaft', julukan untuk tim Panser Jerman sebagai kampiun Piala Dunia U-17 menambah kompletnya aneka kejutan Piala Dunia U-17 di akhir tahun 2023 ini.

Bagaimana tidak? Sejak awal penunjukan Indonesia jadi tuan rumah sudah diramaikan dengan drama dan kontroversi. Sekedar pengingat, penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah tak lepas dari ketidaksiapan Peru menyelesaikan infrastruktur standard FIFA.

Kedua, sebelumnya Indonesia juga mengalami drama pencabutan status tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, karena adanya penolakan dari ormas tertentu dan juga beberapa politis di tanah air akan hadirnya timnas Israel yang tergabung di Grup C untuk mentas di Indonesia.

Aksi penolakan timnas Israel ini menjadi pemicu pembatalan status tuan rumah Indonesia yang sudah dinyatakan FIFA siap dengan segala infrastrukturnya, namun sikap penolakan dan ancaman dari berbagai ormas membuat FIFA geram dan mencabut status tuan rumah Indonesia dan memberikannya kepada Argentina.

Beruntung karena FIFA masih melunak dengan memberikan status tuan rumah untuk Piala Dunia U-17 kepada Indonesia, sehingga anggaran yang hampir 100 miliar Rupiah digunakan untuk merenovasi stadion-stadion penyelenggara tidaklah sia-sia.

Tibalah tanggal yang ditunggu-tunggu, di hari Jumat tanggal 10 Nopember 2023, tepatnya di hari Pahlawan Nasional, Indonesia mencatatkan sejarah tuan rumah penyelenggara turnamen yang menghasilkan bibit-bibit pemain kelas dunia lewat ajang Piala Dunia U-17.

Pertandingan perdana mempertemukan Panama kontra Maroko dan disusul dengan Timnas Indonesia menjajal timnas Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Seremoni Pembukaan berlangsung dengan megah, meriah dan tak terlupakan seperti janji ketua umum PSSI Erick Thohir walau berlangsung hanya delapan menit. Lagu resmi Piala Dunia U-17 2023, remix terbaru dari 'Glorius' dibawakan oleh musisi Indonesia, Weird Genius feat Lyodra, Tiara dan Ziva mengguncang seisi stadion dan juga penonton dari seluruh dunia.

Jerman Juara Piala Dunia U-17 2023

Timnas Garuda Muda pada partai pembuka memberikan buncahan harapan kepada masyarakat tanah air. Betapa tidak? Timnas U-17 asuhan Bima Sakti mampu bermain imbang saat kontra Ekuador dan juga Panama. Catatan manis ditoreh Arkhan Kaka Purwanto yang mencetak dua gol, namun sayang dipertandingan terakhir, Timnas Merah Putih harus mengakui keperkasaan Maroko dengan skor 1-3.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun