Mohon tunggu...
Agnes Valleriana
Agnes Valleriana Mohon Tunggu... -

saya senang menulis, membuat film, fotografi dan sinemaografi

Selanjutnya

Tutup

Money

Hedi Rusdian - "Usia Tidak Menghambat Kesuksesan"

24 Februari 2014   07:09 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:32 514
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ekonomi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Caruizp

(Sabtu,18/14) Adalah Hedi Rusdian, seorang pengusaha muda yang mengawali karirnya sejak usia 13 tahun. Saat ini, ia berusia 20 tahun. Walau usianya terbilang masih sangat muda, dia sudah menjadi President & CEO perusahaan yang produknya mendunia. Fourspeed Metalwerks yang dipimpinnya, sudah dipakai kalangan orang-orang ternama. Meskipun usianya yang masih muda, tak banyak yang tahu bahwa Hedi tidak mengambil kuliah di kampus mana pun. Cowok lulusan SMA 8 Bandung ini pun bercerita dirinya dahulu mendaftar ke Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) ITB, namun tidak diterima. “Lucunya, beberapa bulan ke belakang, saya sempat diminta jadi mentor desain produk & kewirausahaan di ITB,” kata Hedi sambil sedikit tertawa kecil. Ditemui saat acara Creative Preneur Corner 2014 yang diselenggarakan di Senayan City Hall Januari silam, ia menceritakan bagaimana asal mula ia merintis usahanya dari nol hingga berkembang menjadi kesuksesan. Para penonton terlihat antusias ketika Hedi memamerkan fotonya bersama Sepultura, band metal asal Brazil yang memuji produksinya. Sepakat untuk bekerja sama, Sepultura berkata, "Fourspeed Metalwerks is the finest piece of work from Indonesia!". Hedi berkata bahwa Buckle (kepala ikat pinggang), cincin, dan kalung produksi pertamanya dulu hanya laku terjual dengan harga Rp. 30.000 sedangkan sekarang, barang produksinya telah dihargai dengan nilai jauh melampaui 30 ribu rupiah. Hedi bersama teman-teman Fourspeed memulai usaha tersebut dengan kerja keras yang dimulai dari nol. Slogan 'Pride, Power, Attitude' yang diusungnya menjadi jiwa bagi setiap insan kreatif yang tergabung dalam Fourspeed Metalwerks. Dengan kualitas barang yang diproduksi handmade sehingga lebih mendetil berbagai artis lokal dan mancanegara sudah bekerja sama dengan perusahaan Fourspeed Metalwerks . Oleh: Agnes Valleriana Putri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun