Seorang guru dapat menambahkan materi dari YouTube, survei di Google Formulir, dan dokumen lain di Google Drive, serta melakukan sesi tanya jawab dengan siswa.
Mereka juga dapat mengundang wali dan orang tua untuk melihat ringkasan prestasi akademik anak dan kemungkinan tugas yang diberikan oleh guru.
2. fitur untuk murid
Siswa dan siswi dapat langsung mempelajari tugas yang diberikan dan mengumpulkannya langsung di kelas. Para siswa/i juga bisa mengecek hasil penilaian guru.
Nah, fitur lain yang bisa digunakan siswa di Google Classroom adalah berinteraksi di kelas yang terorganisir, melalui email atau langsung di aplikasi.
3. fitur untuk orang tua murid
Seperti yang disebutkan sebelumnya, orang tua juga dapat memiliki akses ke Google Classroom.
Mereka dapat menerima email reguler tentang hasil pekerjaan anak-anak mereka dan juga dapat melihat semua kegiatan yang dilakukan.
Jika sekolah sering harus berkomunikasi melalui grup orang tua atau bahkan secara empat mata, Google Classroom memungkinkan mereka melakukan semuanya dari satu platform.
4. fitur untuk pihak administrasi
Dalam fitur admin ini, seorang admin yang biasanya mengurusi jadwal dan hal-hal yang berhubungan dengan pengajaran juga bisa mengatur semuanya dari Google Classroom.