Mohon tunggu...
Agip Ramadhani
Agip Ramadhani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

saya seorang mahasiswa dan juga karyawan swasta di bidang percetakan

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Edukasi Cinta Tanah Air Kepada Siswa/i SMP Al-Hikmah Cikampek oleh Mahasiswa BSI Cikampek

5 Juli 2024   20:06 Diperbarui: 5 Juli 2024   20:24 71
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Edukasi Cinta Tanah Air kepada Siswa SMP Al-Hikmah Cikampek oleh Mahasiswa BSI Cikampek

Cikampek, 7 Juni 2024 - Mahasiswa dari Bina Sarana Informatika (BSI) Cikampek mengadakan program edukasi cinta tanah air di SMP Al-Hikmah Cikampek. Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan rasa cinta dan kebanggaan terhadap tanah air kepada para siswa sejak dini. Program yang berlangsung hari ini diisi dengan berbagai kegiatan menarik, mulai dari seminar kebangsaan, lomba cerdas cermat tentang sejarah Indonesia dan penghafalan nama - nama pahlawan.

Para mahasiswa BSI Cikampek yang terlibat dalam program ini mengaku senang dapat berkontribusi dalam mengedukasi generasi muda tentang pentingnya mencintai dan menjaga keutuhan Indonesia. "Kami ingin adik-adik di SMP Al-Hikmah memahami betapa berharganya tanah air kita dan termotivasi untuk turut serta dalam membangun bangsa," ujar Agip, salah satu mahasiswa yang menjadi koordinator acara. Dengan semangat yang tinggi, para mahasiswa berharap kegiatan ini bisa menjadi awal dari banyak program serupa yang akan datang.

Siswa SMP Al-Hikmah Cikampek pun menyambut baik program ini. Mereka tampak antusias mengikuti setiap rangkaian acara yang disiapkan oleh mahasiswa BSI. Kepala Sekolah SMP Al-Hikmah, Bapak Ahmad, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada para mahasiswa atas inisiatif dan kerja keras mereka. "Kami sangat berterima kasih kepada mahasiswa BSI Cikampek yang telah memberikan edukasi berharga ini. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilanjutkan untuk membentuk karakter generasi muda yang cinta tanah air," (Agip Ramadhani)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun