Mohon tunggu...
Ahmad AY
Ahmad AY Mohon Tunggu... Guru - Guru SD

Aktifitas mengajar

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

PAUD Tahfidz Raudhatul Qur'an Adakan Pentas Tasmi' al-Qur'an

27 Maret 2024   15:32 Diperbarui: 27 Maret 2024   15:44 242
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Santri Marhalah 4 saat mentasmi'kan hafalannya di depan para orangtua, dokpri

Malang - Kegiatan Tasmi' al-Qur'an di PAUD Tahfidz Raudhatul Qur'an berlangsung meriah dan penuh keceriaan, dihadiri oleh seluruh ayah-bunda dari marhalah 1 hingga marhalah 6. Acara yang digelar pada Sabtu, 23 Maret 2024 bertempat di Hall lantai 2 Yayasan Ihyaul Qur'an Indonesia, sebagai bagian dari rangkaian pekan anak hebat 1. Tujuan kegiatan tersebut untuk memperdengarkan capaian pembelajaran santri kepada orangtua selama tengah semester ini, juga harapannya sebagai motivasi bagi santri dan orangtua untuk lebih dekat dengan al-Qur'an.

Dengan penuh semangat dan kekhusyukan, para santri PAUD Tahfidz Raudhatul Qur'an mempersembahkan bacaan ayat-ayat suci al-Qur'an yang telah mereka hafal kepada orang tua mereka. Setiap anak dari marhalah 1 hingga marhalah 6 mempersembahkan beberapa surat yang telah mereka pelajari, dibimbing oleh para ustadzah di kelasnya.

Santri Marhalah 4 saat mentasmi'kan hafalannya di depan para orangtua, dokpri
Santri Marhalah 4 saat mentasmi'kan hafalannya di depan para orangtua, dokpri

Para ayah dan bunda terlihat begitu bangga dan haru melihat kemampuan anak-anak mereka dalam membaca al-Qur'an. Mereka memberikan dukungan dan pujian yang hangat kepada anak-anak mereka, serta menyampaikan doa dan harapan agar mereka menjadi generasi yang cinta al-Qur'an dan menjadikannya sebagai pedoman utama dalam hidup.

Kepala PAUD Tahfidz Raudhatul Qur'an, Ustadzah Atik Jamiati, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas antusiasme dan dukungan yang diberikan oleh para orang tua kepada kegiatan tasmi' al-Qur'an ini. "Kegiatan seperti ini sangat penting untuk menumbuhkan cinta dan kesadaran akan pentingnya al-Qur'an dalam kehidupan sehari-hari," ujar Ustadzah Mia, sapaan akrab kepala PAUD Tahfidz.

"Kami berharap semangat ini akan terus terjaga dan menjadi motivasi bagi anak-anak dan orangtua dalam mendampingi anak-anak dalam menghafal dan memahami al-Qur'an dengan baik di rumah.", ujar Mia dalam menutup sambutannya.

Dengan demikian, kegiatan tasmi' al-Qur'an PAUD Tahfidz Raudhatul Qur'an tidak hanya menjadi ajang pembuktian kemampuan anak-anak dalam membaca al-Qur'an, tetapi juga menjadi momen berharga untuk mempererat hubungan antara anak-anak, orang tua, dan lembaga pendidikan. Semoga semangat cinta al-Qur'an ini terus berkobar dalam setiap langkah pendidikan anak-anak di masa mendatang, sehingga sesuai dengan slogan PAUD Tahfidz Raudhatul Qur'an "Hidup Mulia bersama al-Quran".

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun