MAHASISWA KKN UPGRIS 2021 Mengajarkan Baca Tulis Quran dan Mengaji kepada Anak-anak.
Batang (18/02/2021) - Kegiatan KKN (Duta Perubahan Perilaku) yang dilaksanakan Mahasiswa UPGRIS di Desa Katibayan RT. 01 RW. 02 Kelurahan Proyonanggan Utara Batang Mengajarkan Baca Tulis Quran dan Mengaji kepada Anak-anak.
Dimasa pandemi ini kegiatan TPQ yang biasa dilaksanakan anak-anak menjadi terhambat karena melihat kondisi seperti ini belum bisa dilaksanakan dengan tatap muka.
Sementara itu Mengaji adalah kegiatan yang wajib dikerjakan oleh para seorang muslim. Apalagi anak-anak di seusianya, kegiatan mengaji adalah hal yang baik agar kelak dewasa bisa mengerti ayat-ayat Al-Quran sebagai pegangan dihidupnya.
Oleh karena itu agar anak-anak tetap mendapatkan ilmu dan Pengetahuan tentang mengaji sebagai Duta Perubahan perilaku Mahasiswa UPGRIS mengajarkan Baca Tulis Quran dan Mengaji kepada anak-anak di Desa Katibayan agar kegiatan mengaji tetap berjalan seperti biasanya namun tetap menjaga protokol kesehatan seperti memakai masker.
Dan juga jangan lupa berdoa serta menguatkan iman kita dimasa pandemi ini agar musibah virus covid-19 ini segera berakhir.Â
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI