Mohon tunggu...
Afran Dafa Alfaridzi
Afran Dafa Alfaridzi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Seorang mahasiswa yang memiliki hobi olahraga terutama futsal dan fotografi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa UNISRI Magang di Bagian Protokol, Komunikasi, dan Administrasi Pimpinan Pemkot Surakarta

11 Januari 2024   23:02 Diperbarui: 11 Januari 2024   23:04 131
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan liputan mahasiswa magang di Prokompim (Dokpri)

SURAKARTA - Mahasiswa Universitas Slamet Riyadi Surakarta melaksanakan kegiatan Magang Reguler bagi mahasiswa yang sudah menginjak semester 7. Kegiatan magang yang dilaksanakan oleh penulis di Bagian Protokol, Komunikasi, dan Administrasi Pimpinan (Prokompim) Kota Surakarta berlangsung mulai dari tanggal 1 Oktober - 30 November 2023.

Mahasiswa Magang Ilmu Komunikasi ditempatkan secara bergantian pada bidang bagian Komunikasi Pimpinan dan pada Bagian Administrasi Pimpinan.

Pada bagian Komunikasi Pimpinan mahasiswa ditugaskan untuk membuat press release serta mendokumentasikan kegiatan berupa foto dan video tentang kegiatan-kegiatan kunjungan yang berkaitan dengan Walikota, Wakil Walikota, dan Sekda Kota Surakarta. Mahasiswa terjun langsung mengikuti berbagai macam kegiatan yang dilakukan oleh Walikota, Wakil Walikota, dan Sekda Kota Surakarata.

Tugas lain yang diberikan yaitu pada Bagian Administrasi Pimpinan. Pada bagian tersebut mahasiswa membantu bagian Administrasi Pimpinan dalam mencatat serta mendistribusikan berbagai macam surat yang diajukan kepada Walikota, Wakil Walikota, dan Sekda Kota Surakarta.

Alasan mengapa penulis memilih Pemerintah Kota Surakarta sebagai lokasi tujuan magang dikarenakan penulis merasa bahwa kegiatan magang ini merupakan momen kesempatan bagi penulis untuk bisa terjun langsung ke dalam sistem Pemerintahan Kota Surakarta. Dan penulis juga ingin mengetahui bagaimana mereka mengelola media yang dimiliki oleh Pemkot Surakarta. 

Dari kegiatan magang di Bagian Prokompim ini penulis mendapatkan banyak pelajaran yang bernilai, salah satunya yaitu penulis jadi mengetahui apa saja agenda serta kegiatan yang dilakukan oleh Walikota, Wakil Walikota, dan Sekretaris Daerah Kota Surakarta setiap harinya. Dan penulis jadi mengetahui bagaimana proses pengelolaan media yang dimiliki oleh Pemkot Surakarta. 

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun