Itulah kata-kata yang sering saya dengar dari beberapa teman lama saya ataupun orang-orang di sekitar saya yang kesal karena akun facebooknya tidak bisa diakses. Sebagian besar mereka berharap saya bisa mengembalikan akun mereka yang dicuri tersebut, tetapi saya mohon maaf, bukannya saya tidak mau mengembalikan akun tersebut, tetapi karena memang saya tidak bisa melakukannya. Dan itu membuat mereka bertambah kesal, hihi…
Ada beberapa faktor yang membuat saya tidak bisa melakukannya, salah satu yang paling besar adalah seberapa banyak persiapan kita untuk mencegah dan menyelamatkan akun kita di dunia maya.
Lalu apa saja bentuk persiapan kita untuk mencegah dan menyelamatkan tersebut?
Mencegah Pencurian Akun
Ada beberapa hal yang perlu kita perhatikan dalam mencegah pencurian akun, antara lain :
Amankan E-mail Anda
Gunakan password khusus yang berbeda dengan password facebook anda. Sehingga, apabila akun facebook anda dicuri orang, anda masih bisa mengembalikan facebook anda menggunakan email anda tersebut.
Sebelum Login, perhatikan Address Bar
Hal yang perlu anda lakukan sebelum anda menuliskan username dan password pada facebook, pastikan anda memperhatikan alamat (URL) facebook pada Address Bar di browser anda. Pastikan disana tertulis facebook.com atau http://www.facebook.com, bukan yang lain. Ada banyak nama yang bisa menipu anda, misalnya :
faceb00k.com (palsu)
facebook.com.co.cc (palsu)