Mohon tunggu...
Ahmad Feriansyah
Ahmad Feriansyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pendidikan Sepanjang Hayat

Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia Program Studi Pendidikan Geografi.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Review Singkat: Series Marvel "What If" Episode 6!

16 September 2021   08:00 Diperbarui: 16 September 2021   08:10 475
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber: @marvelstudios

Series marvel yaitu What if...? telah memasuki episode ke 6 pada pekan ini. Episode ini menceritakan peristiwa lanjutan yang terjadi setelah Killmonger menyelamatkan Tony Stark yang populer dengan alias Iron Man. Episode ini termasuk menjadi yang ditunggu-tunggu oleh para penggemar karena cuplikan singkatnya telah muncul pada official trailer yang diunggah di YouTube pada 8 Juli 2021 lalu. 

Killmonger dan Iron Man merupakan beberapa karakter dari MCU yang sukses bersinar menjadi tokoh favorit bagi para pecinta film marvel. Killmonger menjadi musuh papan atas yang disukai penggemar (selain Thanos) berkat akting hebat dari Michael B. Jordan, sedangkan Iron Man jelas menjadi pahlawan super ikonik marvel yang juga brilian diperankan oleh Robert Downey Jr. yang menjadi titik mula terbentuknya semesta film marvel sampai saat ini. 

Killmonger sendiri muncul pada film Black Panther (2018) sebagai penjahat yang memiliki motif kuat dan jelas, bukan melulu tentang ambisi menguasai dunia. Sehingga walaupun ia berperan sebagai musuh namun dapat menarik simpati siapapun yang menontonnya. Lalu bagaimana jika Killmonger hadir dalam kehidupan Tony Stark? Apa yang terjadi pada dunia tanpa adanya sosok Iron Man? Jawabannya ada pada episode 6 ini!

Kisah kali ini bermula pada penyelamatan Tony Stark oleh Erik Stevens (Killmonger) saat event film Iron Man (2008) yang menjadi pembeda dari realitas utama MCU.

Kejadian ini tentu sangat mengubah nasib dunia yang sebelumnya sudah kita ketahui, karena dengan ditolongnya Tony Stark maka tidak akan ada Iron Man sebagai pahlawan super tersebut.

Pada realitas utama, peran Iron Man sangat vital mulai dari pembentukan Avengers hingga pengorbanannya menjentikan infinity stones untuk mengalahkan Thanos. Namun dalam cerita kali ini, Killmonger lah yang kemudian menguasai teknologi stark.

Kecerdikan Killmonger dalam politik adu domba pun sangat apik diperlihatkan. Perselisihan antara Amerika dan Wakanda yang sengaja direncanakan Killmonger menjadi jembatan untuk memuluskan tujuan pribadinya. Killmonger berhasil menipu dan berkhianat pada Tony Stark, Jenderal Ross, Rhodey, dan bahkan King T'Chaka sekalipun.

Akhir dari episode ini ditunjukkan dengan Killmonger berhasil mendapatkan ramuan untuk menjadi Black Panther dan mendapat kepercayaan dari mayoritas penghuni Wakanda, sedangkan di sisi lain Shuri (anak King T'Chaka) dan Pepper Potts (rekan Tony Stark) seperti merencanakan sesuatu untuk menghadapi runtutan kejadian yang telah disebabkan Killmonger tersebut. 

Jika dibandingkan dengan 2 episode sebelumnya, cerita kali ini mendaptkan komentar yang tidak semuanya bagus. Ada yang mengatakan terlalu monoton dan mudah ditebak. Hanya pengembangan karakter Killmonger dan musik pengiring saja yang menjadi penyelamat pada episode ini, karena selebihnya tidak ada unsur kejutan lain yang berhasil dirangkai.

Hal ini membuktikan bahwa standar series What If pada setiap episodenya sudah menjadi tinggi, para penggemar menuntut cerita pada realitas lain di MCU ini harus tetap segar, menghibur, dengan segala unsur keterbaruannya. Episode terbaru series What If...? ini sudah dapat disaksikan di Disney+ Hotstar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun