Mohon tunggu...
Afdhal Lestari
Afdhal Lestari Mohon Tunggu... Guru - Guru/e-modul/SD Muhammadiyah 07 Pekanbaru

Jangan Bandingkan Prosesmu Dengan Orang Lain, Karena Tak Semua Bunga Tumbuh Dan Mekar Bersamaan

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Kefektifan Pembelajaran Blended and Hybrid Learning yang Dilaksanakan SDN 10 Tumang Dipandu Jarak Jauh oleh Guru SDN 007 Suka Damai

6 Oktober 2023   20:11 Diperbarui: 6 Oktober 2023   23:57 65
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Penulis : Yani Alfani, Jesi Alexander Alim, Neni Hermita

Program Studi Magister Pendidikan Dasar,Universitas Riau

SDN 10 Tumang, beralamat di Siak, mencoba menerapkan inovasi terbaru dalam proses pembelajaran dengan memetik metode terkini yaitu Blended and Hybrid Learning, metode ini tidak lain dan tidak bukan mengandalkan teknologi yang mampu diakses oleh setiap orang. Dengan berjalannya waktu tentu pendidikan juga perlu meningkatkan kualitas maupun kuantitas bagi peserta didik sehingga menambah pengalaman baru yang lebih interaktif, dan itu harus dikuasi oleh setiap guru sehingga mampu berkreatifitas dalam pembelajaran.

Metode Blended and Hybrid Learning ini gabungan dari pembelajaran tatap muka di sekolah dan pembelajaran daring (jarak jauh). Hal ini diambil sekolah sebagai upaya untuk mengedepankan pendidikan yang semakin lama semakin berkemajuan. Sebagai guru yang hebat pasti memahami pentingnya memetik Pembelajaran Blended and Hybrid Learning agar para siswa tetap belajar dengan efektif seiring bertambahnya pengalaman siswa.

sumber: penulis
sumber: penulis

Pelaksanaan metode ini telah dicobakan di SDN 10 Tumang yang sekaligus pemateri ibu Yani Alfani dan berkolaborasi bersama SDN 007 terletak di Suka Damai dengan materi yang diangkat yaitu fotosintesis tumbuhan. Dalam pembelajaran siswa sangat antusias, yang biasanya hanya dilakukan oleh guru dan siswa didalam kelas, sekarang menghadirkan guru dari luar dalam pembelajaran walaupun secara jarak jauh. Inilah canggihnya metode Pembelajaran Blended and Hybrid Learning yang mampu berkesan bagi siswa. Oleh karena itu sebagai guru yang hebat harus mampu berkreasi dan kreatif dalam setiap pembelajaran sehingga peserta didik mampu menyerap pembelajaran dengan baik dan juga mendapatkan pengalaman baru di setiap pembelajarannya.

Diharapkan pembelajaran Blended and Hybrid Learning dapat berkelanjutan di setiap sekolah yang ada dengan menghandalkan teknologi yang selang berjalannya waktu semakin berkembang sehingga pendidikan yang diberikan semakin bermakna dan mendapkan haknya bagi peserta didik.

Editor: Afdhal Lestari

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun