Mohon tunggu...
Ardluansyah Makmur
Ardluansyah Makmur Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN Jakarta, FDIKom, Jurnalistik.

Saya suka editing.

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Seperti Bintang, Takdirnya Bersinar Terang. Ksatria Garuda! Bima-X!!

4 Desember 2022   11:59 Diperbarui: 6 Desember 2022   17:20 2840
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi form Ksatria Bima-X, Ksatria Azazel, dan Ksatria Torga | Fandom bimasatriagaruda

"Ksatria Garuda Bima-X" adalah judul komik dan serial tokusatsu buatan Indonesia, yang merupakan musim ke-dua dari serial "Bima Satria Garuda". Dengan kerja sama antar Ishimori Productions dengan MNC Media, dan keinginan dari Reino Barack (produser utama) serial kamen rider buatan Indonesia ini bisa terciptakan. Serial ini, tayang pada 7 September 2014 di siaran televisi RCTI dengan jumlah 50 episode.

Serial televisi Bima-X langsung jatuh ke dalam lubuk hati anak-anak di Indonesia pada tahun 2014, karena cerita yang dihadirkan seru dan menarik. Juga, berhubung sebelumnya sudah ada banyak serial tokusatsu yang pernah tayang di televisi tanah air dan dilokalisasi, seperti "Star ranger" yang merupakan adaptasi dari "Choriki Sentai Ohranger".

Ishimori Productions atau bisa disebut Ishimori Pro, merupakan perusahaan yang dikenal sebagai produsen serial tv Kamen Rider di Jepang. Kamen Rider dalam bahasa Indonesia berarti"Pengendara Bertopeng", tokoh super hero yang membasmi kejahatan dengan cara berubah menggunakan belt yang diikat di pinggang. Biasanya, pahlawan super ini berteriak "Henshin!"saat ingin berubah, kalimat henshin memiliki arti "berubah" dalam bahasa Indonesia. Setelah berubah, pahlawan super ini akan beraksi dengan mengendarai motor.

Ilustrasi penulis Junko Komura beserta karya cerita yang dibuat | Nekochatsu di Facebook
Ilustrasi penulis Junko Komura beserta karya cerita yang dibuat | Nekochatsu di Facebook

Penulis utama dari serial Bima-X ini adalah Junko Komura, yang merupakan penulis cerita dari beberapa serial tv Jepang, yakni Kamen Rider Wizard, beserta serial Super Sentai seperti Keisatsu Sentai Patranger VS Kaitou Sentai Lupinranger, Doubutsu Sentai Zyuohger, dan Kikai Sentai Zenkaiger.

1. Cerita Bima-X 

Serial Bima-X melanjutkan cerita dari serial sebelumnya, dimana setengah tahun kemudian di saat-saat kedamaian, penguasa baru VUDOO yang bernama Black Lord muncul di Bumi. 

Para VUDOO ingin melanjutkan misi untuk mendapatkan sumber daya di Bumi, yakni Power Stone. Sehingga mereka dapat memulihkan kembali Kerajaan VUDOO yang berada dalam ambang kehancuran, karena pertempuran hebat antara Bima dan Azazel dengan penguasa jahat VUDOO, Rasputin di dunia pararel. Nasib Bumi kini kembali dalam bahaya, Ray Bramasakti (Bima) dan Reza (Azazel) harus melindungi Bumi dengan kekuatan Satria Garuda mereka.

2. Kekuatan Power Stone

Ilustrasi tujuh power stone | Fandom bimasatriagaruda
Ilustrasi tujuh power stone | Fandom bimasatriagaruda

Power Stone, merupakan batu yang menyimpan kekuatan misterius dan berasal dari para "Satria" terdahulu, sebelum jatuh ke tangan VUDOO. Batu ini merupakan sumber daya yang ingin dimiliki oleh para VUDOO, karena kekuatannya yang sangat luar biasa. 

Namun, ditangan yang tepat, batu tersebut bisa merubah seseorang menjadi "Satria" dengan menggunakan changer. Yang digunakan oleh Ray adalah Bima-X changer. Kekuatan dari masing-masing power stone berbeda, sesuai dengan warnanya.

  • Power Stone Merah

Nama lainnya adalah Power Stone Flame, muncul pada episode pertama. Power Stone dapat merubah seseorang dengan gantlet menjadi Satria Bima. Diberikan kepada Ray oleh Mikhail (nama samaran Reza) setelah direbut dari kapal perang VUDOO. 

Power Stone ini dapat memberikan senjata Helios (Matahari) dengan kekuatan api yang membara. Setelah petualangan yang panjang, Ray akhirnya bisa membangkitkan kekuatan sejati dari Power Stone ini dan berubah menjadi Bima-X

  • Power Stone Biru

Nama lainnya Power Stone Storm, muncul pada episode 1 dan berhasil direbut oleh Bima pada episode 17. Berkekuatan angin badai, Power Stone ini dapat memberikan senjata Garuda Claw (Cakar Garuda). Saat digunakan, Bima-X memilki kekuatan untuk terbang di atas langit.

  • Power Stone Ungu

Nama lain dari Power Stone ini adalah Power Stone Magnet. Selain dari kekuatan magnetnya, Power Stone ini juga dapat mengeluarkan kekuatan sihir ilusi atau mimpi. Dengan kekuatannya, Power stone ini dapat mengubah Helios menjadi pedang dan piston magnet.

  • Power Stone Hijau

Sebutan lainnya adalah Power Stone Earth, kekuatan yang diberikan sesuai dengan namanya. Saat Bima-X menggunakannya, Helios berubah menjadi sebuah kapak yang dapat melancarkan serangan berkekuatan Bumi.

  • Power Stone Oranye

Pada awal serial Bima, Power Stone ini disebut kuning. Pada serial Bima-X, Power Stone ini disebut oranye. Pemiliknya adalah Satria Harimau Torga, dengan nama lainnya adalah Power Stone Thunder yang memiliki kekuatan petir.

  • Power Stone Hitam

Power Stone ini muncul pada episode 13, pemiliknya adalah Reza. Power Stone ini digunakan untuk berubah menjadi Satria Garuda Azazel. Dikenal dengan nama Power Stone Dark, digunakan oleh Rasputin untuk mengubah Mikhail menjadi Azazel dengan pengaruh cuci otak. Sehingga lahirlah Satria Kegelapan VUDOO yang berada dibawah kendali Rasputin. Azazel memiliki senjata yang mirip dengan Bima, bernama Taranis dengan kekuatan petir hitam.

  • Power Stone Putih

Nama lain dari Power Stone berkekuatan es ini adalah Power Stone Ice. Pemilik dari Power Stone ini adalah Satria Harimau Torga yang baru bernama Dimas Akhsara, yang digunakan untuk melanjutkan legendanya.

Akan tetapi, setelah tayang kurang lebih selama 1 setengah tahun. Serial tv Satria diberhentikan untuk sementara waktu, karena adanya hambatan tertentu. Namun janganlah bersedih, karena serial lanjutan dari Bima-X sudah hadir. Yakni Bima-S, yang berbentuk animasi dan sudah tayang di televisi RCTI maupun media streaming lainnya.

Sebelumnya, saya berterima kasih karena sudah membaca artikel ini. Jika ada yang ingin dikoreksi maupun ditanyakan, silahkan gunakan fungsi komentar yang sudah disediakan kompasiana. Jadi itulah rincian singkat tentang serial televisi Bima-X, berikut ini adalah sumber rujukan yang saya kunjungi:

WWW.ID.BIMASATRIAGARUDA.WIKIA.COM

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun