Festival Palang Pintu ke-8 diselenggarakan mulai hari ini sampai besok, Ahad, 9 Juni 2013, pukul 22.00. Selama dua hari penyelenggaraan festival tersebut, sejumlah ruas di Jalan Kemang, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, ditutup. Dinas Perhubungan DKI Jakarta mengalihkan arus di sekitar lokasi festival.
Festival Palang Pintu merupakan festival tahunan yang digelar untuk memperingati Hari Ulang Tahun DKI Jakarta. Festival ini dibuka oleh Wali Kota Jakarta Selatan Syamsuddin Noor pagi tadi.
Acara festival legendaris Palang Pintu Betawi yang akan digelar di Jalan Kemang Selatan 8 sampai Kemang Selatan 12, Kelurahan Bangka, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Akibatnya, ruas jalan tersebut ditutup untuk sementara.
Untuk pengalihan arus lalu lintas akan diberlakukan sebagai berikut:
1. Arus lalu lintas dari arah selatan seperti Jalan Ampera/Jalan Benda yang akan menuju Jalan Kemang Utara dialihkan melalui Jalan Kemang Timur-Jalan Kemang Utara dan seterusnya atau dapat melalui jalan alternatif lain seperti Jalan Pangeran Antasari dan seterusnya.
2. Arus lalu lintas dari arah utara (Jalan Kemang) yang akan menuju ke arah selatan (Jalan Benda) dapat melalui Jalan Kemang Utara-Jalan Kemang Timur dan seterusnya atau dapat melalui Jalan Kemang Selatan 8-Jalan Abdul Madjid-Jalan Pangeran Antasari-Jalan Puri Mutiara dan seterusnya.
Acara yang  akan digelar hingga esok hari. Acara ini dimeriahkan parade budaya Betawi, seperti tari, kreasi seni, dan penampilan sejumlah band.
Ayoo datang dan kunjungi!
http://www.festivalpalangpintu.com/
Adrianto Amril