Mohon tunggu...
Aditya Perdana
Aditya Perdana Mohon Tunggu... Lainnya - moviegoer-turn-writer

Penggemar film dan musik yang ingin mencurahkan buah pikirannya ke dalam tulisan

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"Black Panther: Wakanda Forever", Film MCU Paling Emosional di Fase 4

20 November 2022   17:29 Diperbarui: 20 November 2022   17:35 1282
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Poster Karakter Black Panther: Wakanda Forever | Sumber: Marvel.com

Black Panther: Wakanda Forever telah rilis di bioskop kesayangan Anda sejak tanggal 9 November 2022. Sekuel dari Black Panther (2018) ini kembali diarahkan oleh sutradara Ryan Coogler dari cerita yang ditulis oleh Ryan bersama dengan Joe Robert Cole.  

Sebagian besar aktor dari film pertama masih meneruskan perannya masing-masing, seperti Letitia Wright (Putri Shuri), Angela Bassett (Ratu Ramonda), Lupita Nyong'o (Nakia), Danai Gurira (Okoye), Winston Duke (M'Baku), Florence Kasumba (Ayo), dan Martin Freeman (Everett K. Ross).  

Letitia Wright mendapatkan peran lebih besar menyusul meninggal dunianya Chadwick Boseman yang memerankan T'Challa, sang Black Panther. Film ini juga memperkenalkan beberapa aktor ke MCU, antara lain yaitu Tenoch Huerta (Namor), Dominique Thorne (Riri Williams), Michaela Cole (Aneka), dan Mabel Cadena (Namora, sepupunya Namor). 

Wakanda Forever merupakan film Marvel Cinematic Universe (MCU) paling emosional di Fase 4. Hal ini dapat dipahami karena kematian T'Challa / Black Panther pada film ini sangat berkaitan dengan kisah nyata yang dialami oleh aktor Chadwick Boseman. Kesedihan dan duka yang dirasakan oleh para karakter sepanjang film terasa dan terlihat sangat jujur. 

Saya pun beberapa kali tak kuasa menahan air mata ketika momen-momen berkabung itu muncul sejak pembukaan film. Sang sutradara pun pernah mengungkapkan bahwa Wakanda Forever mengusung pertanyaan mengenai "Bagaimana kita dapat melanjutkan hidup setelah mengalami momen kehilangan?". 

Para karakter memiliki caranya masing-masing, dengan fokus utama kepada Shuri yang paling berat menghadapi kehilangan ini. Saya rasa seluruh aktor memiliki penampilan yang sangat kuat dan luar biasa. Interaksi antar karakter pun terkesan sangat natural. 

Kehadiran beberapa karakter baru pun semakin memperkaya semesta Marvel dengan cara yang sangat brilian. Namor dan bangsanya, Talokan, diperkenalkan dengan sangat ciamik. Kemunculan pertama mereka bisa dibilang cukup mengintimidasi dan mampu membuat penonton merasa tegang, karena bangsa Talokan memiliki kemampuan fisik di atas rata-rata bangsa Wakanda. 

Latar belakang kisah asal muasal Namor pun mampu menjelaskan kenapa Namor menjadi seperti dirinya saat ini meskipun belum cukup mendalam. Bangsa Talokan, seperti halnya bangsa Wakanda, membawa juga pesan representasi budaya karena erat kaitannya dengan sejarah Amerika Latin. 

Lalu, bagaimana tampilan dunia bawah laut Talokan? Penasaran ya? Yang pasti sangat berbeda dengan visual Atlantis di film Aquaman (2018) yang penuh warna warni disertai kehadiran berbagai makhluk laut unik. Dunia bawah laut MCU terkesan lebih mendekati kondisi bawah laut di dunia nyata, I would say. 

Inklusi karakter baru lainnya, Riri Williams, menarik untuk diikuti. Di buku komik Marvel, Riri dikenal sebagai jenius pertama yang mampu membuat kostum Iron Man berteknologi sangat canggih setelah Tony Stark. Wakanda Forever menempatkan Riri pada posisi integral yang akhirnya melibatkannya pada konflik antara Wakanda dan Talokan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun