Menurut Assauri (2004) dalam jurnal (Enny Istanti, 2020) Penjualan adalah kegiatan manusia yang mengarahkan untuk memenuhi dan memuaskan kebutuhan dan keinginan melalui proses pertukaran.
B. Tujuan Penjualan
Menurut (Swastha, 2012:80) dalam jurnal (Niar Imaniar, 2020) terdapat tiga tujuan umum dalam penjualan adalah sebagai berikut:
- Mencapai volume penjualan tertentu.Â
- Mendapatkan laba tertentu.
- Menunjang pertumbuhan perusahaan.
C. Jenis-jenis Penjualan
Jenis-jenis penjualan menurut (Swastha, 2012:11) dalam jurnal (Niar Imaniar, 2020) adalah:Â
- Trade Selling dapat terjadi bilamana produsen dan pedagang besar mempersilahkan pengecer untuk berusaha memperbaiki distributor produk-produk mereka.
- Missionary Selling, penjualan berusaha ditingkatkan dengan mendorong pembeli untuk membeli barang-barang dari penyalur perusahaan.
- Technical selling berusaha meningkatkan penjualan dengan pemberian saran dan  nasehat kepada pembeli akhir dari barang dan jasanya.
- New business selling berusaha membuka transaksi baru dengan menambah calon pembeli menjadi pembeli. Jenis penjualan ini sering dipakai oleh Perusahaan Asuransi.
- Responsive Selling, Setiap tenaga penjualan diharapkan dapat memberikan reaksi terhadap permintaan pembeli melalui route driving dan retailing.Â
D. Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Penjualan
Menurut Swastha dan Irawan dalam jurnal (Niar Imaniar, 2020), dalam praktek kegiatan penjualan dipengaruhi oleh beberapa faktor. Adapun faktor-faktor yang dapat mempengaruhi tingkat penjualan adalah sebagai berikut:
- Kondisi dan Kemampuan yang artinya penjual harus dapat meyakinkan kepada pembelinya agar dapat berhasil mencapai sasaran penjualan yang diharapkan.
- Kondisi Pasar yang artinya pasar sebagai suatu kelompok pembeli atau pihak yang menjadi sasaran dalam penjualan maka dapat pula mempengaruhi kegiatan penjualannya.
- Modal yang artinya untuk melaksanakan maksud tersebut maka perusahaan membutuhkan modal, karena hal tersebut dapat dilakukan apabila perusahaan mempunyai modal yang cukup sehingga perusahaan tersebut mampu untuk bersaing dengan kompetitor lainnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H