Mohon tunggu...
Adila Qurrota A
Adila Qurrota A Mohon Tunggu... Programmer - UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Seorang mahasiswa program studi Teknik Informatika yang terencana dan terstruktur, dapat berinteraksi dengan baik serta dapat beradaptasi dengan cepat di lingkungan baru.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pembukaan Kegiatan KKM 2023 Desa Tawangrejeni Kelompok 177-179

1 Januari 2024   11:40 Diperbarui: 1 Januari 2024   11:42 94
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Dokumen Pribadi

Kegiatan Pembukaan KKM 2023 di desa Tawangrejeni, Kabupaten Malang, Jawa Timur dihadiri oleh beberapa tamu undangan. Dari pihak desa terdiri dari Bapak Didik Wahyudi sebagai Kepala Desa Tawangrejeni, ibu kades, sekretaris desa, dan beberapa pamong desa lainnya. Beberapa DPL (Dosen Pembimbing Lapangan) juga turut hadir dalam acara ini, yakni, Ibu Sulis Rochyatun, M. Akun. selaku DPL dari kelompok 177 kemudian Bapak Muhammad, Lc., M. Th.I DPL dari kelompok KKM 178 dan yang terakhir yakni Bapak Dr. Miftahul Huda, S. HI., M.H. selaku DPL dari kelompok 179.

Acara pembukaan dimulai pada jam 09.00 di kantor desa yang dibuka dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh ketua kelompok kkm 179 yaitu Ibni Akbar Habibi, kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya bersama-sama oleh seluruh tamu undangan yang hadir. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan. 

Pertama, sambutan yang disampaikan oleh ketua pelaksana acara pembukaan KKM UIN Malang 2023 Desa Tawangrejeni, yakni Kurnia Rafi Darajat. Kemudian kedua, sambutan dari Dr. Miftahul Huda, S. HI., M.H selaku perwakilan DPL dari tiga kelompok KKM yang ada di Desa Twangrejeni dan yang ketiga, sambutan yang disampaikan oleh Kepala Desa Tawangrejeni, Bapak Didik Wahyudi. 

Dalam sambutannya beliau menuturkan bahwa beliau sangat berharap kepada anak-anak KKM UIN Malang 2023 di Desa Tawangrejeni agar bisa ikut mendukung salah satu visi-misinya yakni mewujudkan desa yang taqwa kepada Allah SWT dengan menjalankan perintahnya dengan menjadikan Al-Qur'an sebagai pedoman. 

Beliau juga menyampaikan bahwa dengan adanya mahasiswa KKM UIN Malang 2023 di Desa Tawangrejeni juga dapat mengenalkan kampus dimata masyarakat, sehubungan dengan akan dibangunnya kampus empat UIN Malang di Turen. 

Beliau juga berharap semoga dengan adanya anak-anak KKM UIN Malang 2023 di Desa Tawangrejeni dapat memberikan manfaat ntuk masyarakat di desa Tawangrejeni, menurut beliau di dalam pidatonya seorang manusia harus bisa saling bermanfaat bagi lingkungan sekitar mereka, sesuai dengan hadist yang berbunyi " " yang artinya "Sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi sesama manusia yang lain". Oleh karena itu, sangat besar harapan Bapak Didik agar anak-anak KKM UIN Malang 2023 di Desa Tawangrejeni agar benar-benar bisa memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin. Beliau juga mengingatkan kepada mahasiswa KKM bahwa para mahasiswa yang ikut serta dalam pembukaan KKM kali ini untuk tetap mematuhi norma dan aturan wilayah setempat termasuk hukum yang berlaku di negara Indonesia sehingga tidak menimbulkan fitnah-fitnah di tengah masyarakat, beliau sekaligus juga menghimbau agar mahasiswa KKM segera memberi laporan informasi apabila membutuhkan bantuan ataupun terdapat hal yang dinilai harus mendapatkan penanganan kepolisian. 

Kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng, kegiatan ini dilaksanakan sebagai simbol dari dibukanya acara KKM 2023. Pemotongan tumpeng pertama dilakukan oleh DPL dari kelompok 177 yakni, ibu Sulis Rochyatun, M. Akun. Kemudian dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Bapak Dr. Miftahul Huda, S. HI., M.H. Setelah pemotongan tumpeng selesai kemudian dilanjutkan oleh penutupan, di dalam sesi terkahir ini diakhiri dengan doa yang dipimpin oleh Ulum mahasiswa dari kelompok KKM 177. Setelah semua rangkaian acara selesai kemudian diakhiri dengan sesi foto-foto dan dokementasi. Kemudian dilanjutkan dengan kunjungan para DPL ke posko masing-masing kelompok.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun