Mohon tunggu...
Adila Agustin
Adila Agustin Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

a student who likes to write and wants to live in a world of citampi stories

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN Tematik Desa Karangsegar Lakukan Pelepasan Mahasiswa Demi Membangun Desa

13 Agustus 2023   20:28 Diperbarui: 13 Agustus 2023   21:34 65
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bekasi (05/08/2023) - Program KKN Tematik yang dilakukan setiap tahunnya kembali dilakukan pada tahun ini tepatnya di bulan Agustus dengan tajuk "Program Tinggi Serentak Bergerak, Bersinergi, dan Berkolaborasi Membangun Desa antar Jabar Juara dan Banten Mandiri, Maju dan Sejahtera". 

Tiga Universitas swasta ternama di Bekasi pun mengirimkan 13 mahasiswa terbaiknya untuk mengikuti program membangun desa ini, diantaranya yang berasal dari Universitas Islam 45, Universitas Pelita Bangsa dan Bina Insani University. Karangsegar pun dipilih sebagai salah satu desa yang dijadikan wadah bagi mahasiswa yang akan melakukan program ini karena selalu menjadi desa yang didatangi mahasiswa KKN setiap tahunnya.

Berbeda dengan kegiatan KKN biasanya, menurut LLDIKTI IV Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN Tematik) merupakan suatu bentuk pendidikan dengan cara memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa untuk hidup di tengah masyarakat di luar kampus, yang secara langsung bersama- sama masyarakat mengidentifikasi potensi dan menangani masalah sehingga diharapkan mampu mengembangkan potensi desa/daerah dan meramu solusi untuk masalah yang ada di desa. Jika biasanya KKN dilakukan oleh mahasiswa satu universitas secara bersamaan, sedangkan KKN Tematik menggabungkan beberapa universitas untuk mengirim mahasiswa terbaiknya.

Saat hari pelepasan, mahasiswa dibimbing oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) yang berasal dari Universitas Pelita Bangsa. Pak Ahmad Turmudi Zy, S.Kom., M.Kom menyampaikan "Semoga program KKN Tematik di desa Karangsegar dapat berjalan dengan lancar sampai selesai", beliau juga menambahkan pesannya kepada mahasiswa agar tidak lupa beribadah dan selalu jaga sikap agar tercipta relasi positif antara mahasiswa dan masyarakat setempat.

Melalui program ini diharapkan mahasiswa dapat membangun desa sesuai dengan tema dari KKN Tematik tahun ini yaitu "Program Tinggi Serentak Bergerak, Bersinergi, dan Berkolaborasi Membangun Desa antar Jabar Juara dan Banten Mandiri, Maju dan Sejahtera". Selain berfokus pada pembangunan desa dan relasi dengan masyarakat setempat, program ini juga diharpkan dapat membangun hubungan positif antara ketiga universitas yang mengirimkan para mahasiswanya agar selalu harmonis.

penulis : Adila Agustin

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun