Rabu, 14/8/2024
Surabaya.
Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari, Turnamen Bola Voli Bhayangkari Cup resmi ditetapkan menjadi 8 zona pertandingan di seluruh Provinsi di Indonesia.
Turnamen Bola Voli dalam rangka Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-72 tahun 2024 ini disaksikan oleh Kapolda Jatim Irjen Pol Drs Imam Sugianto, M.Si yang juga sebagai Ketua Umum Pengprov Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Provinsi Jatim bersama Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Timur, Ny. Ade Imam Sugianto.
Adhikarya Production selaku vendor produksi Kota Surabaya turut serta dalam persiapan beberapa properti yang digunakan dalam Turnamen Bola Voli Bhayangkari Cup 2024 di GOR Tridharma Petrokimia Gresik Jawa Timur.
Sebelum pertandingan perdana ini di mulai, Kapolda Jatim, yaitu Irjen Pol Imam Sugianto memberikan ucapan selamat datang dan selamat bertanding kepada semua tim yang berlaga di Turnamen Bola Voli Bhayangkari 2024 tepatnya yang berada di Zona 4.