Indonesia Dipastikan Gagal Lolos Babak 16 Besar FIFA U17 World Cup 2023
Tim Nasional Indonesia U-17 akhirnya gagal melaju ke babak 16 besar diajang FIFA U-17 World Cup 2023.
Kepastian Garuda Muda U-17 gagal lolos ke fase berikutnya, setelah pertandingan terakhir Group F antara Meksiko U-17 kontra New Zaeland berlangsung pada Sabtu 18 Nopember 2023 sore tadi di Stadium Si Jalak Harupat, Bandung berakhir dengan skor 4-0 untuk keunggulan Meksiko.
Kemenangan ini menaikan posisi Meksiko U-17 di klasemen akhir Group F menjadi runner up dengan nilai 4 poin menggeser Venezuela U-17 menjadi peringkat ketiga, dengan nilai sama 4 poin namun kalah selisih gol.
Kemenangan Meksiko atas New Zaeland sekaligus menggeser posisi 4 besar peringkat ketiga terbaik masing-masing group yang berpeluang melaju ke babak 16 besar dari semula Group A  Indonesia (2 poin), Group B Uzbekistan (4 poin), Group C Iran (6 poin), dan Group D Jepang (6 poin). Sekarang urutan posisi  4 besar peringkat ketiga tersebut telah berubah menjadi Group B Uzbekistan (4 poin), Group C Iran (6 poin), dan Group D Jepang (6 poin), dan Group E Venezuela (4 poin).
Baca juga :Â FIFA U-17 World Cup 2023: Dijegal Maroko 3-1 Mimpi Indonesia Lolos 16 Besar Terancam Kandas
Posisi 4 besar peringkat ketiga terbaik masing-masing group ini dipastikan juga tidak akan berubah. Walaupun pertandingan perebutan peringkat ketiga pada Group E antara Korea Selatan U-17 lawan Burkina Faso U-17 baru akan bermain malan ini. Hal itu lantaran jika menang berapapun diantara kedua tim yang bertanding hanya akan memperoleh nilai maksimal 3 poin.
Baca juga :Â FIFA U-17 World Cup 2023: Akankah Indonesia Lolos Babak 16 Besar?