Mohon tunggu...
Della Nurlaelanti Putri
Della Nurlaelanti Putri Mohon Tunggu... Editor - menggigil adalah rute menuju ibu kota tubuhmu

ONE STEP AT A TIME

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Banyak Generasi Muda yang Belum Paham UU ITE, Terus Bagaimana?

16 Februari 2023   17:33 Diperbarui: 16 Februari 2023   17:38 92
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Era digital dan penggunaan teknologi serta sosial media telah membawa perubahan besar dalam kehidupan generasi muda. Hampir setiap hari mereka menggunakan ponsel untuk berselancar di sosial media maupun membuka situs blog dan internet untuk keperluan lainnya. Setelah melakukan riset, ternyata meski internet dan sosial media sangat melekat dengan mereka. Tak banyak juga generasi muda paham dengan UU ITE.

Dengan adanya internet, informasi yang didapat lebih cepat dan luas untuk mereka ketahui. Karena kini memiliki akses yang lebih mudah dan cepat terhadap informasi dari berbagai sumber melalui internet dan sosial media. Hal ini menjadi pengaru terhadap cara pandang dan pemikiran mereka mengenai suatu isu atau masalah. 

Hal ini juga berdampak pada aktivitas dan interaksi mereka di sosial media, yang cenderung sering menghabiskan waktu untuk sekadang membuka sosial media berjam-jam hingga bermain game. Dampak lainnya adalah tuntutan ekspektasi sosial, yang mempengaruhi kepercayaan diri (self-esteem) pada generasi muda. Mulai dari maraknya cyber bullying dan tindakan kejahatan digital lainnya.

Untuk itu, generasi muda harus memahami Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE), terutama karena penggunaan teknologi digital semakin meluas dalam kehidupan sehari-hari. Karena UU ITE mengatur tentang penggunaan teknologi informasi dan transaksi elektronik yang dilakukan secara sah dan bertanggung jawab, serta menjaga keamanan dan kerahasiaan data.

Beberapa hal yang harus dipahami oleh generasi muda terkait UU ITE antara lain adalah:

  • Etika digital: Sebagai pengguna teknologi informasi, generasi muda harus memahami etika digital, seperti menghormati privasi orang lain, tidak menyebarkan informasi yang menyesatkan atau merugikan, serta tidak melakukan tindakan cyberbullying atau tindakan kriminal lainnya.
  • Kewajiban dan hak dalam penggunaan teknologi informasi: UU ITE memberikan kewajiban dan hak bagi pengguna teknologi informasi, seperti kewajiban untuk tidak menyebarluaskan informasi yang merugikan, hak untuk melindungi privasi, dan hak untuk mengajukan gugatan jika merasa dirugikan.
  • Ancaman hukuman: UU ITE juga mengatur sanksi bagi pelanggar yang melakukan tindakan kriminal atau melanggar kewajiban dalam penggunaan teknologi informasi. Sanksi tersebut dapat berupa denda, pidana penjara, atau tuntutan ganti rugi.

Oleh karena itu, perlu sekali adanya Pendidikan dan pemahaman yang baik mengenai penggunaan teknologi dan sosial media pada generasi muda. Baik dari orang tua, guru, dosen, pemerintah dan lingkungan sekitar yang juga berperan penting dalam membimbing dan mengedukasi generasi muda untuk memahami UU ITE dan mengembangkan cara yang sehat serta bertanggung jawab dalam menggunakan tekhnologi dan media sosial.

Edukasi dalam membantu generasi muda untuk memahami UU ITE bisa dilakukan dengan adanya campaign tentang bahaya penggunaan sosial media jika tidak digunakan dengan bijak dengan cara :

  • Mengedukasi kepada setiap sekolah atau universitas dengan melakukan seminar kepada para siswa atau mahasiswa di Indonesia
  • Membuat konten-konten mengenai UU ITE yang relevan dan dikemas dengan menarik sesuai ketertarikan generasi muda.
  • Adanya peran pemerintah dalam mengkampanyekan gerakan paham UU ITE kepada generasi muda melalui iklan atau tokoh, influencer, yang membantu mengedukasi.

Hal ini mungkin dapat membantu generasi muda untuk lebih aware dengan apa yang mereka akses dan gunakan dengan internet.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun