Mohon tunggu...
Arief Maulana
Arief Maulana Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Money

Apa Itu Lean Manufakture?

5 September 2017   10:10 Diperbarui: 5 September 2017   10:21 2303
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Lean adalah sebuah pendeketan yang efisien untuk menjalankan proses bisnis untuk meminimalisir pemborosan, merendahkan lead time, mengurangi biaya yang overhead dan jumlah sumber daya yang mahal.

Banyak yang beranggapan bahwa lean ini hanya dapat digunakan oleh perusahaan yang bergerak dalam bidang manufaktur. Meski lean ini pada dasarnya dibuat sebagai cara untuk meningkatkan produksi dengan sumber daya yang terbatas, namun lean juga dapat digunakan untuk bagian bisnis lain. Metode lean dapat diaplikasikan ke dalam perkantoran, perusahaan jasa, atau bahkan organisasi non-profit sekalipun. Lean adalah tentang menemukan cara terbaik untuk melakukan pekerjaan mereka sehingga dapat lebih efektif dan efisien.

Apa keuntungan dari Lean Manufacturing?

Secara singkat, keuntungan dari lean manufacturing adalah untuk mengurangi pemborosan. Semua tipe dari pemborosan. Dengan mengimplementasikan lean, Anda akan menemukan tipe pemborosan yang mungkin belum Anda ketahui sebelumnya, seperti contoh

Pemborosan penanganan material : lean manufacturing dapat menyederhanakan penanganan material dengan mengurangi tenaga kerja ataupun peralatan yang dibutuhkan untuk penanganan material

Pemborosan sumber daya manusia : Lean manufacturing mampu menyederhanakan komunikasi dan mengurangi jumlah informasi yang harus ditransfer. Transfer informasi menjadi lebih cepat dan juga sederhana sehingga mampu menghasilkan tingkat produksi serta tingkat kepuasan pekerja yang lebih tinggi.

Pengurangan pada persediaan : Kunci dari lean manufacturing adalah pengurangan pada persediaan. Persediaan memiliki biaya terkait seperti biaya modal, biaya pergudangan, kerugian akibat kerusakan, biaya penanganan material dan biaya stock berlebih. Dengan lean manufacturing, Anda bisa memiliki jumlah persediaan yang tempat, ditempat yang tepat dan pada waktu yang tepat.

Lean juga dapat menguntungkan bagi pelanggan Anda

Dengan lean, pelanggan Anda dapat melihat pengiriman yang lebih cepat dan lebih dapat diandalkan. Kualitas produk yang Anda miliki akan meningkat dan Anda dapat merespon setiap kebutuhan pelanggan Anda sehingga dapat meningkatkan kualitas layanan yang Anda berikan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun