Mohon tunggu...
Aksi CepatTanggap Bogor Timur
Aksi CepatTanggap Bogor Timur Mohon Tunggu... Lainnya - Akun resmi Aksi Cepat Tanggap Bogor Timur

Organisasi kemanusiaan global profesional berbasis kedermawanan dan kerelawanan masyarakat global.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Akhirnya Masjid Nurul Firdaus Punya Sumber Mata Air Sendiri

10 Februari 2022   11:41 Diperbarui: 10 Februari 2022   11:49 552
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kabupaten Bogor -- Masjid Nurul Firdaus yang berada di Desa Jatisari, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor merupakan masjid yang sering digunakan warga disana untuk kegiatan ibadah, mulai dari sholat lima waktu berjamaah, sholat jum'at, hingga kajian anak anak maupun orang tua. Masjid ini sering digunakan warga karena masjid yang lain aksesnya terlalu jauh diakses masyarakat sekitar.  Walaupun sering dipakai namun dari awal dibangun masjid Nurul Firdaus belum mempunyai sumber mata air sendiri. Untuk kebutuhan air selama ini masjid harus menumpang dari sumur salah satu Ustadz yang jarak penarikan pipa sambungan air dari masjid ke sumur beliau berjarak 50 meter.

Selain Pemanfaan air yang sumbernya menumpang dan cukup jauh ini, masjid juga belum mempunyai MCK dan tempat wudhu yang layak, sehingga hal ini menjadi kendala untuk warga sekitar dalam menggunakan air untuk ibadah dan taharahnya.

Melihat kondisi tersebut tim Global Wakaf -- Aksi Cepat Tanggap (ACT) Bogor Timur membangun sumur wakaf di Masjid Nurul Firdaus, yang merupakan hasil dari amanah sahabat dermawan, dan Alhamdulillah sudah diresmikan pada tanggal 24 Januari 2022. Dalam peresmian ini Ketua DKM Nurul Firdaus mengucapkan rasa terimakasihnya dan menjelaskan pemanfaatan sumur wakaf masjid ini.

Foto pribadi Prosesi Gunting Pita Peresmian Sumur Wakaf oleh Kesra Desa Jatisari.
Foto pribadi Prosesi Gunting Pita Peresmian Sumur Wakaf oleh Kesra Desa Jatisari.

"Kami dari segenap pengurus Masjid Nurul Firdaus mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya atas program yang sudah dilaksanakan oleh ACT, Alhamdulillah pendirian sumur wakaf dari ACT ini sangat bermanfaat untuk jamaah masjid Nurul Firdaus, karena disini ada beberapa program yang Insya Allah sehari hari kita laksanakan, diantaranya ada Pendidikan anak usaha dini ( PAUD) Ummarirah, MTQ PGQ Nurul Firdaus ba'da maghrib. Ada sholat jum'at dan juga sholat 5 waktu," ucapnya.

Lebih lanjut beliau juga mengatakan bahwa dengan adanya sumur wakaf ini warga bisa lebih cepat dan bersih dalam menggunakan air.

"Alhamdulillah dengan adanya sumur wakaf ini warga atau jamaah masjid nurul Firdaus bisa lebih cepat dan lebih bersih menggunakan toilet dan air yang bersih dari sumur yang bersih untuk kegiatan ibadah mereka, baik itu wudhu atau bersih bersih yang lainnya," sambungnya.

Dalam kesempatan ini juga K. Juma Nasir selaku  Kesra Desa Jatisari turut mengucapkan rasa terimakasihnya dan berharap pihak ACT Bogor Timur dan Desa Jatisari terus bersinergi untuk membuat program program yang bermanfaat bagi masyarakat.

"Kami dari Desa Jatisari mengapresiasi yang sedalam dalamnya, karena program ini sangat baik, berguna dan manfaatnya bisa dirasakan, terutama untuk wudhu dan juga taharah di wilayah Desa Jatisari. Mudah mudahan program ini berkelanjutan dan akan terus ada program program yang bermanfaat seperti ini di Desasa Jatisari," Tuturnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun