Mohon tunggu...
Achmad Siddik Thoha
Achmad Siddik Thoha Mohon Tunggu... Dosen - Pengajar dan Pegiat Sosial Kemanusiaan

Pengajar di USU Medan, Rimbawan, Peneliti Bidang Konservasi Sumberdaya Alam dan Mitigasi Bencana, Aktivis Relawan Indonesia untuk Kemanusiaan, Penulis Buku KETIKA POHON BERSUJUD, JEJAK-JEJAK KEMANUSIAAN SANG RELAWAN DAN MITIGASI BENCANA AKIBAT PERUBAHAN IKLIM. Follow IG @achmadsiddikthoha, FB Achmad Siddik Thoha

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Gadget “Kompasiana” yang Membawa Berkah

7 September 2012   11:35 Diperbarui: 25 Juni 2015   00:48 381
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_204436" align="aligncenter" width="453" caption="Berpose di Lobi Kompas.com setelah mendapat hadiah Gadget "][/caption]

Membaca judul diatas tentu Anda bertanya-tanya. Apa yang dimaksud dengan Gadget “Kompasiana”? Kalau Gadget tentu saja kita semua tahu. Loh kok ada Gadget “Kompasiana”? Apakah Kompasiana memproduksi Gadget?

Baiklah, Gadget “Kompasiana” adalah istilah saya sendiri yang memberikan nama pada Gadget hadiah dari Kompasiana setelah saya terpilih menjadi salah satu pemenang dalam lomba penulisan reportase Blogshop Kompasiana dan Roadshow Negeri 5 Menara yang diadakan Kompasiana bekerja sama dengan iB Perbankan Syariah pada 10 Maret 2012 di Bandung. Selain saya, dua kompasianer lain yaitu Kang Usman Kusmana dan Bu Maria Hardayanto juga ikut mendapat hadiah dari lomba reportase BlogshopN5M Bandung tersebut.

Sebuah Smartphone mungil bermerk Samsung Galaxy Young menjadi milik saya sepekan setelah saya dihubungi oleh pihak Kompasiana. Saya langsung mengambilnya sendiri ke kantor Kompas.com dan bertemu dengan beberapa staf disana. Sungguh pengalaman yang berkesan menerima langsung hadiah di markas besar Kompasiana. Saya menyempatkan berfoto di lobi kantor Kompas.com sambil menerima hadiah dari Mas Diki, salah satu staf disana.

Setelah saya buka pembungkus Smarphone itu, saya kemudian membaca manualnya. Saya agak canggung awalnya memakai Smarphone Android dengan layar sentuh yang sangat sensitif. Saya kotak-katik beberapa lama. Pertama kali yang saya coba dari Gadget “Kompasiana” ini adalah koneksi internetnya. Ini saya jajal lebih dulu karena sering mendengar bahwa Smarphone Android sangat yahud dalam koneksi internet.

[caption id="attachment_204442" align="aligncenter" width="448" caption="Bungkus Gadget "]

13470178561854281855
13470178561854281855
[/caption] Wah, luar biasa. Saya browsing, cek email. download aplikasi dan menonton video di youtube semuanya dalam kualitas yang memuaskan. Dengan memanfaatkan pulsa internet bulanan, saya kemudian menjelajahi beberapa aplikasi lain yang sangat saya butuhkan salah satunya adalah Maps. Hasilnya, mantap, aplikasi map dari GoogleMap sangat memudahkan saya melakukan beberapa aktifitas penjelajakahn jalur selama dalam perjalanan. Mengingat keterbatasan GoogleMap, saya kemudian men-downloand aplikasi lain di Play Store. Saya dapatkan beberapa aplikasi Navigasi dan GPS (Global Positioning System) seperti Adrozic dan , Smart Compass yang gratis namun sangat memuaskan. Dua aplikasi tersebut sangat mendukung untuk menutup kekurangan GoogleMap ang tidak bisa me-manage data vector baik itu Waypoint maupun Track. Aplikasi ini hampir sama dengan fungsi-fungsi yang ada di GPS Handle Navigasi merk terkenal seperti Garmin. Dengan tambahan beberapa aplikasi navigasi tersebut, fungsi GPS di Gadget “Kompasiana” sangat saya andalkan. Ketika bepergian saya tak lupa menyimpan titik-titik koordinat lokasi penting serta mencari rute dan lokasi obyek untuk menambah informasi perjalanan saya. Yang sangat menggembirakan akurasi koordinat yang tersimpan di GPS Gadget Kompasiana tidak jauh berbeda dengan GPS handled Navigasi lain. [caption id="attachment_204438" align="aligncenter" width="336" caption="Beberapa Aplikasi di Gadget "]
13470174732132155116
13470174732132155116
[/caption] Apa cuma fungsi Navigasi? Tidak. Tentu saja, selain saya yang menikmati Gadget Kompasiana, anak-anak saya selalu berebutan meminjamnya setiap saya ada di rumah. Kenapa? Namanya juga anak-anak, apalagi kalau bukan main game? Saya sudah mendonload game kesukaan anak saya salah satunya Angry Birds Space. Game gratis ini sangat memukau anak-anak saya hingga mereka tidak bosan-bosan memainkannya karena level nya yang sangat banyak. Selain game, saya sering memanfaatkan aplikasi Quickoffice untuk membuka hasil download dokumen atau file format lain secara lebih mudah dan cepat tanpa membuka laptop. Saya juga menaruh e-book kesukaan saya untuk dibaca selama dalam perjalanan. Saya juga memanfaatkan Gadget “Kompasiana” untuk terus mengikuti perkembangan tulisan Kompasianers dan tulisan saya sendiri di Kompasiana. [caption id="attachment_204439" align="aligncenter" width="336" caption="Aplikasi lain yang membantu produktifitas di Gadget "]
13470175361824176922
13470175361824176922
[/caption] Lebih mengesankan, Gadget “Kompasiana” membantu saya untuk senantaiasa dekat dengan Tuhan karena saya bisa mendengarkan Tilawah Alquran dari aplikasi Music Player dan membaca Alquran dari Aplikasi Holy Quran. Gadget “Kompasiana” memang berkah, membawa manfaat dan kebaikan lebih pada saya. Gadget “Kompasiana” bisa multifungsi seperti untuk meningkatkan produkstifitas, menambah wawasan dan mengupdate berita, menghibur anak-anak, alat bantu belajar serta tetap mengingat Tuhan dimanapun dan kapanpun. Kemampuan memanfaatkan Gadget apapun tergantung pada niat dan pemahaman penggunanya tentang manfaat gadget untuk kegiatan sehari-hari. Gadget bisa membawa berkah bila kita berniat untuk menggunakannya demi kebaikan. Sebaliknya, gadget akan menjadi masalah bila kita menempatkannya untuk kegiatan yang membuang waktu dan melalaikan diri. Salam bijak memakai Gadget!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun