Tangsel, 22 Juli 2024 -- Kebersihan di Pasar Ciputat menjadi perhatian serius dari berbagai pihak, terutama para pedagang dan pembeli yang mengeluhkan kondisi pasar yang kurang terjaga. Banyak pihak menilai bahwa peningkatan kebersihan pasar ini sangat penting demi kenyamanan bersama.
Ibu Rina (59), seorang pedagang sayur yang telah berjualan di Pasar Ciputat selama lebih dari 10 tahun, menyatakan bahwa kondisi kebersihan pasar sering kali mempengaruhi jumlah pelanggan yang datang. "Kami para pedagang sudah berusaha menjaga kebersihan di sekitar lapak kami, tetapi sampah sering kali menumpuk karena kurangnya fasilitas dan perhatian dari pengelola pasar. Kalau kebersihan ditingkatkan, tentu pembeli akan merasa lebih nyaman dan aman berbelanja di sini," ujar Ibu Rina, Pada Senin (22/7)Â
Senada dengan itu, Erma (23), seorang pembeli setia di Pasar Ciputat, mengungkapkan kekhawatirannya tentang kondisi kebersihan pasar. "Saya sudah lama belanja di sini, tapi akhir-akhir ini kebersihannya semakin menurun. Banyak sampah berserakan, dan bau tidak sedap sering tercium. Tentu ini membuat pengalaman berbelanja menjadi kurang menyenangkan," keluh Erma, Pada Senin (22/7)Â
Kondisi kebersihan pasar yang kurang terjaga tidak hanya berdampak pada kenyamanan, tetapi juga pada kesehatan para pedagang dan pembeli. Banyak pihak berharap agar pengelola pasar dapat mengambil langkah nyata untuk meningkatkan kebersihan, seperti menambah jumlah tempat sampah, memperbaiki sistem pembuangan sampah, dan melakukan pembersihan secara rutin.
Beberapa waktu lalu, pengelola Pasar Ciputat sudah berjanji akan memperbaiki kondisi pasar dan meningkatkan kebersihannya. Namun, hingga saat ini, perubahan yang dijanjikan belum terlihat nyata. Para pedagang dan pembeli berharap agar pihak pengelola segera merealisasikan janji tersebut demi kenyamanan dan kesehatan semua pihak yang beraktivitas di pasar ini.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H