Mohon tunggu...
Achmad Humaidy
Achmad Humaidy Mohon Tunggu... Administrasi - Blogger -- Challenger -- Entertainer

#BloggerEksis My Instagram: @me_eksis My Twitter: @me_idy My Blog: https://www.blogger-eksis.my.id

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Amal Ibadah Lebih Indah karena Bersedekah

9 Mei 2020   00:05 Diperbarui: 8 Mei 2020   23:57 1506
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Alangkah indah orang bersedekah

Dekat dengan Allah, dekat dengan surga

Takkan berkurang harta yang sedekah

Akan bertambah, akan bertambah


     Suara Opick yang berduet dengan Amanda dalam lantunan syahdu berjudul Sedekah turut mengisi #JumatBerkah pada 15 ramadan ini. Lirik demi lirik yang terlontar bagai penyejuk hati di tengah pandemi Covid-19. Ingatanku kembali pada apa yang aku alami pekan lalu.

     Sore itu jelang berbuka puasa, aku melihat sekelompok pasukan oranye di depan rumahku. Ada sekitar 7 orang yang sedang bekerja. Mereka lebih dikenal sebagai Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU).

     Beberapa diantara mereka tampak mengangkat sampah dari bak sampah yang ada di depan rumahku. Beberapa lainnya membersihkan lumpur yang mengendap di sepanjang saluran air yang ada dalam komplek rumahku. Hatiku terenyuh melihat kerja keras mereka.

     Aku sempat berujar kepada salah satunya,


"Pak, memangnya PPSU tidak libur selama Ramadan dan masa PSBB seperti sekarang?"
"Kita mah nggak ada liburnya, dek. Malah harus ekstra karena tugas untuk membersihkan kawasan makin banyak. Supaya semua steril", jawab salah satu diantaranya dengan semangat.


"Terus gak takut kena Corona gitu?"
"Bismillah aja. Namanya juga risiko pekerjaan. Kalau memang Corona itu ada di tempat kotor, mungkin kita semua yang pertama kali kena."

     Personil lain pun menambahkan "Alhamdulillah. Kita kan niatnya jaga kebersihan. Jadi, bisa diiringi dengan jaga kesehatan. Ini kan bagian dari loyalitas tanpa batas."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun