Mohon tunggu...
Achmad Fawaid
Achmad Fawaid Mohon Tunggu... Wiraswasta - Belajar menganalisis sepak bola

Hobi menulis dan membaca seputar olahraga.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Hilangnya Bintang Real Madrid Marcelo Viera

19 Maret 2022   09:08 Diperbarui: 19 Maret 2022   10:36 1101
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Marcelo viera merupakan pemain bintang real Madrid yang berposisi menjadi bek kiri maupun di timnas Brazil. Marcelo viera bergabung dengan real Madrid mulai tahun 2008/2009. memiliki perjalanan karir yang cukup rumit di real Madrid.

Memasuki tahun 2013/2014 Marcelo viera mulai menunjukkan kebintangannya setelah mempersembahkan trofi ke 10 bagi el real di UEFA Champions league saat mengalahkan atletico Madrid di final dengan perpanjangan waktu. Bek kiri asal Brazil ini memiliki skil diatas rata rata dengan pemain manapun khususnya di bek kiri, tak hanya itu umpan umpan silang nya yang dimiliki nya selalu memanjakan striker real Madrid saat masih diperkuat Cristiano Ronaldo dan karim Benzema.

Pemain berambut kribo ini kembali menjadi perbincangan hangat akibat aksi kontrol bola nya yang menabjukkan, bola yang di terima tersebut berawal umpan lambung dari ravael varane yang tepat ke kaki Marcelo dengan menginjakkan kaki luarnya terhadap bola itu. Aksi tersebut terjadi pada semi final leg pertama UEFA Champions 2017/2018 saat berhadapan dengan jawara bundes liga bayer Munchen.

Dalam perjalanannya bersama real Madrid marcelo sudah banyak meraih gelar prestisius dari semua ajang di ikuti bersama real Madrid diantaranya 4 liga Champions dan 4 piala dunia antarklub serta copa del rey dan la liga beberapa kali.

Sedangkan musim ini Marcelo harus kalah bersaing dengan rekan setimnya di real Madrid setelah posisinya digantikan oleh ferlan mendy, bahkan marcelo sering kali bermain dari bangku cadangan, sungguh miris penampilan marcelo musim ini, Biasanya Marcelo yang kita kenal selalu menunjukkan khas permainan ala brazil yang memanjakkan mata bagi penikmat bola. Awal mula performa marcelo mengalami penurunan diakibatkan cidera yang cukup lama dan kehilangan ritme bermainnya, tidak hanya itu faktor menurunya Marcelo juga akibat ditinggalkan oleh sahabat karibnya yaitu Cristiano Ronaldo setelah hengkang ke seri A Juventus 2018/2019, padahal duo ini menjadi duo paling menakutkan bagi tim tim kuat lainnya dalam beberapa musim terakhir, club yang sering di permainkan oleh duo ini diantaranya , Barcelona di la liga Spanyol dan Bayern Muenchen pada semi final leg kedua 2016/2017 dan menghantarkan real Madrid menjuarai Champions league pada saat itu.

Usia Marcelo viera saat ini sudah mencapai batasnya bagi pemain sepak bola yang sudah tak muda lagi umurnya 34 tahun mengingat pemilik real Madrid flontino Perez enggan memperpanjang kontrak khususnya pemain yang uisanya sudah usang, terbukti saat itu el capitano sargio ramos dan iker Cassilas yang ingin mengakhiri karirnya di real Madrid harus merelakan impiannya tersebut setelah perpisahan nya tidak dirayakan di Santiago Bernabeu. Mungkin kah marcelo viera akan menjadi korban selanjutnya dari flontino Perez.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun