Mohon tunggu...
KERTAS PATAS
KERTAS PATAS Mohon Tunggu... Guru - MEDIA SMK Negeri 1 Cikarang Barat

Selamat datang di media SMK NEGERI 1 CIKARANG BARAT Kertaspatas (kreativitas tanpa batas), SEBAGAI : 1. Media pembelajaran, memberikan wawasan ilmu baru 2. Memberikan edukas, mendorong minat dan niat yang baik untuk mencerdaskan anak bangsa, sehingga konten yang positif ini dapat di jadikan sumber belajar dan pengetahuan seputar pendidikan SMK, 3. Memberikan wawasan terkait minat dan mmberikan gambaran bagi lulusan baru (SMP) agar tidak salah mengambil minat dan jurusan, 4. Memberikan informasi seputar keahlian, ketrampilan, bakat siswa,dan seputar dunia pendidikan, SELAIN ITU: Kertas Patas 1. Berisi Kreativitas Pelajar dan Kegiatan-kegiatan Yang mendukung potensi siswa di kehidupan yang akan datang. 2. Berisi kegiatan Sekolah 3. Kegiatan Ekstrakulikuler 5. Kegiatan Pramuka 6. Kegiatan upacara hari Besar dan Apel wajib Hari Sabtu JADILAH AGEN PERUBAHAN UNTUK NEGERI

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, Bangunlah Jiwa dan Raganya. SMK Negeri 1 Cikarang Barat

29 November 2024   21:35 Diperbarui: 29 November 2024   21:35 579
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

P5 adalah singkatan dari Proyek Penguatan Profil Pelajaran Pancasila, yang dilakukan oleh Kurikulum Merdeka untuk mewujudkan nilai Pancasila dalam sistem pendidikan untuk anak-anak muda generasi penerus bangsa. Pada kali ini SMK Negeri 1 Cikarang Barat Melaksanakan kegiatan P5 yang dilakukan oleh kelas X dan XI,  Selama P5 ini tidak hanya belajar tetapi bermain juga, tentunya selama berjalannya P5 ini di setiap harinya memiliki tema yang berbeda di kehidupan sehari-hari.

(Senin, 30/9/2024) Pada kegiatan pertama di hari Senin ini adalah Senam pagi bersama, baik siswa kelas X maupun guru-guru. Semua ikut senam yg di lakukan di lapangan upacara SMKN 1 Cikarang Barat, dengan bapak Rohmat sebagai pemimpin senamnya. Setelah senam kita di beri waktu istirahat sebentar untuk ganti baju ataupun makan bekal (sarapan). Setelah itu kita di arahkan untuk menuju ke aula atas untuk melaksanakan sholat Dhuha, selepas sholat Dhuha kita membaca Al-Qur'an surah Ar-rahman lalu ada kultum yg berjudul keimanan(bagi yg muslim). Setalah itu kembali ke ruang kelas masing-masing lalu di berikan pengarahan serta materi.

KERTAS PATAS
KERTAS PATAS

Contoh salah satu materi di hari Senin adalah "PENGEMBANGAN POTENSI DIRI" yang ada di kelas X TJKT B. kita di berikan materi tentang bagaimana cara pengembangan potensi diri. Untuk kegiatan ini di pandu oleh wali kelas serta 1 guru lain sebagai pendamping. Setelah materi selesai kemudian di lanjut dengan isoma dan Sholat Dzuhur yang dilaksanakan di masjid. Setalah itu jam 13.00 kegiatan di mulai kembali. selanjutnya masih dengan materi yang sama yaitu "pengembangan potensi diri", di kegiatan ini sangat terasa seru dan menyenangkan, di mana setiap anak diminta menulis di sebuah kertas yang dibagikan oleh guru pendamping, kertas itu harus ditulis berisi nama serta hobi atau minat bakat dalam diri kita. Setelah selesai menuliskan itu bagi siapapun anak-anak yang memiliki bakat ataupun hobi-hobi yang menarik diminta untuk tampil di di kelas di depan teman-teman semua. Misalnya, bernyanyi sambil main gitar, baca puisi, dan lain-lain. Serta pembimbing juga memberikan arahan mengenai pengembangan potensi diri.

KERTAS PATAS
KERTAS PATAS

Pada pukul 15.00 kegiatan telah selesai dan diakhiri dengan salat berjamaah di mushola ataupun masjid di SMKN 1 Cikarang Barat sebelum akhirnya siswa ataupun siswi pulang ke rumah masing-masing.

(Selasa, 1/10/2024) Pada kegiatan hari ini diawali dengan upacara bendera. Setelah upacara bendera selesai semua siswa ataupun siswi diminta untuk masuk ke ruangan kelasnya masing-masing. Untuk kegiatan tidak jauh berbeda dari hari sebelumnya. Setelah selesai upacara para siswa ataupun siswi diberi waktu istirahat sebentar untuk memakan sarapan. setelah itu bersiap-siap untuk melakukan salat Dhuha berjamaah, setelah selesai melaksanakan salat Dhuha dilanjutkan dengan membaca surah al-waqiah dan juga kultum singkat yang bertema kejujuran.

KERTAS PATAS
KERTAS PATAS

Di hari kedua ini temanya adalah Pergaulan Bebas, Nah di setiap harinya pasti ada satu kelompok yang mempresentasikan mengenai judul pada kegiatan p5 di hari tersebut. Setelah melaksanakan salat Dhuha setiap siswa dan siswi kembali diarahkan untuk memasuki ruang kelas untuk, diberi arahan-arahan serta materi mengenai pergaulan bebas diberi arahan-arahan serta materi mengenai pergaulan bebas oleh wali kelas dan juga pendamping. Tak terasa waktu begitu cepat hingga tibalah waktu Dzuhur, waktunya istirahat salat dan makan. Selepas istirahat siswa dan siswi diperkenankan masuk kembali ke dalam ruangan kelasnya. Di kelas X TJKT B kegiatan dilanjutkan dengan drama singkat mengenai pergaulan bebas di sini kita mengambil 3 tema dari pergaulan bebas yaitu, kekerasan, bullying, dan juga narkoba. Tiap tema dibawakan oleh tiga kelompok yang berbeda-beda. Nah di kegiatan ini terasa sangat menyenangkan Karena tidak semua siswa atau siswi di kelas itu terlibat akan tetapi sebagian bermain peran dan sebagian lainnya menonton drama yang ditampilkan oleh temannya, lalu terakhir ada kesimpulan-kesimpulan dari drama yang telah ditampilkan tersebut. Lalu terakhir kembali ditutup dengan shalat berjamaah kemudian pulang.

KERTASPATAS
KERTASPATAS

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun