Mohon tunggu...
Abyan Dafi
Abyan Dafi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya merupakan mahasiswa semester 6, memiliki hobi musik dan seni

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Tim IPSMF Telkom University Sukses Selenggarakan Pelatihan Konten Kreator bagi Pelajar

26 Oktober 2024   21:25 Diperbarui: 26 Oktober 2024   21:47 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bandung -- Tim Pengabdian Masyarakat International Photography and Short Movie Festival (IPSMF) 2024 Telkom University sukses menyelenggarakan kegiatan pengabdian masyarakat berupa pelatihan menjadi konten kreator. Pelatihan ini diharapkan dapat memberikan wawasan kepada pelajar mengenai cara menghadapi dunia bisnis digital saat ini, dengan pengetahuan seperti strategi hingga langkah-langkah untuk menjadi seorang konten kreator.

Kegiatan ini diselenggarakan di SMA Islam Al Ma'soem, Bandung, Jumat (25/10/2024), dan dihadiri oleh pelajar, guru, serta akademisi dari Telkom University. Acara ini mengangkat tema "Pelatihan Menjadi Konten Kreator dalam Dunia Bisnis Digital bagi Pelajar."

Adrio Kusmareza Adim, selaku pemateri utama dan ketua dari tim abdimas IPSMF 2024, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperluas wawasan dan mempersiapkan para pelajar menghadapi dunia bisnis digital.

"Kami berharap pelatihan ini akan menjadi titik balik bagi para siswa untuk memahami dunia bisnis digital dan cara menjadi konten kreator di dalamnya, melalui strategi serta analisis yang kreatif dan efektif," ujar Adrio.

Perwakilan dari SMA Islam Al Ma'soem, Muhammad Sidik Permana, turut memberikan apresiasinya terhadap pelatihan ini. 

"Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi siswa, karena saat ini semuanya berbasis digital. Para siswa tentu perlu mengetahui cara beradaptasi di dunia bisnis digital. Terima kasih banyak kepada tim IPSMF yang telah menyelenggarakan pelatihan ini," ucap Sidik.

Acara diakhiri dengan penyerahan plakat dan sertifikat kepada SMA Islam Al Ma'soem sebagai bentuk apresiasi dari tim IPSMF 2024.

Kegiatan pengabdian masyarakat ini diharapkan dapat menjadi wadah yang bermanfaat bagi siswa SMA Islam Al Ma'soem agar mampu berkontribusi di dunia bisnis digital sebagai individu yang kreatif dan inovatif, sekaligus memberikan pengaruh positif di dunia digital.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun