Mohon tunggu...
Pejuang Kemanusiaan
Pejuang Kemanusiaan Mohon Tunggu... Relawan - Wartawan Persada Indonesia

Berbagi Kepelosok Negeri dengan Misi sosial dan kemanusian

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Khitanan Massal Gratis: 200 Anak Berbahagia

11 Februari 2024   11:15 Diperbarui: 11 Februari 2024   11:18 116
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Panitia Registrasi Peserta

     Palu, 11 Februari 2024 - Sebanyak 200 anak di Kota Palu merasakan kebahagiaan melalui kegiatan sunatan massal gratis yang diselenggarakan di Huntap Duyu. Acara tersebut merupakan hasil kolaborasi dari 15 yayasan kemanusiaan yang tergabung dalam Forum Kolaborasi Kemanusiaan, diantaranya Abmartv, Yayasan Baitul Muamalah Indonesia, FJB Al Fatih, Baznas Kota Palu, Hijaiyah Kids Indonesia, Yayasan Abu Darda Palu, Relawan Akhirat Palu, Ojol Mengaji, Yayasan Abu Hafidz, Yayasan Sinergi Berbagi, Rumah Saji, Yayasan Daar El Hafidz, IDMI Palu, Masjid Modern Jalan Langit, dan De Berbagi. 

Susik.S.Km, M.Si. Membuka Acara Sunatan MAssal Gratis
Susik.S.Km, M.Si. Membuka Acara Sunatan MAssal Gratis

     Kepala Dinas Sosial Kota Palu, Bapak Susik., S.Km., M.Si., memberikan sambutan dan sekaligus  membuka kegiatan tersebut. Turut hadir Abu Umar al Qassam, selaku Presidium Forum Kolaborasi Kemanusiaan, Ucapan terimaksih dan mengapresiasi kepedulian semua pihak yang terlibat dalam kegiatan kemanusiaan ini. 

   "Kami sangat bersyukur dapat melaksanakan kegiatan sunatan massal ini untuk 200 anak yang kurang mampu. Kolaborasi yang terjalin antara yayasan-yayasan kemanusiaan ini memungkinkan kita untuk memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat, khususnya anak-anak yang membutuhkan," ujar Abdul Jawad Ketua Panitia. 

     Kegiatan sunatan massal ini tidak hanya memberikan layanan medis secara gratis, tetapi juga mencakup aspek pendidikan kesehatan kepada orang tua dan anak-anak. Beberapa tenaga medis yang terlibat berasal dari Puskesmas Sangurara Duyu, dan untuk Tim Medis Sunat dari Rumah Sehat BAZNAS Palu, dengan tujuan memberikan pemahaman yang lebih baik terkait perawatan dan kebersihan setelah sunatan. 

Kadis Sosial Palu dan Presidium Forum Kolaborasi
Kadis Sosial Palu dan Presidium Forum Kolaborasi

Bapak Susik, Kepala Dinas Sosial Kota Palu, menekankan pentingnya sinergi antar yayasan yg berada di kota palu, untuk bersama-sama mendukung program-program kemanusiaan. "Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi inspirasi bagi pihak-pihak lain untuk ikut serta dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat," Ujarnya. 

Semangat Kolaborasi  yang terpancar dari acara ini mencerminkan kolaborasi yang kuat antara berbagai elemen yayasa/Komunitas/Lembaga dalam menciptakan dampak positif. Keberhasilan kegiatan sunatan massal gratis ini menjadi bukti nyata bahwa kerjasama lintas sektor dapat menghasilkan perubahan positif bagi masyarakat yang membutuhkan. ( auad-PERSada Indonesia )

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun