Premier League atau yang biasa disebut dengan Liga Inggris selalu menyajikan pertandingan pertandingan sepak bola yang seru dan enerjik. Pertandingan yang berkualitas senantiasa diberikan kepada penggemar sepak bola di seluruh dunia. Tak heran jika Premier League merupakan liga sepak bola terbaik di dunia.Â
Pada tanggal 10 Maret 2024, Premier League menghadirkan pertandingan antara Liverpool melawan Manchester City yang keduanya merupakan klub raksasa yang berasal dari Inggris. Klub tersebut merupakan klub yang masuk ke dalam Big Six atau disebut sebagai enam klub yang masuk papan atas di klasemen Premier League. Maka dari itu, laga ini adalah laga yang seru untuk memperebutkan posisi teratas klasemen.
Pertandingan ini dimulai pada pukul 22.45 WIB. Penggemar sepak bola pasti rela untuk begadang menonton kedua tim ini beradu memperebutkan posisi teratas. Posisi teratas sebelumnya yakni Arsenal sehingga apabila salah satu antara Liverpool atau Manchester City  yang memenangkan pertandingan ini maka pemenang di pertandingan tersebut akan memimpin klasemen sementara.Â
Pertandingan berjalan dengan adu serangan. Manchester City dan Liverpool saling menyerang satu sama lain. Hingga pada menit ke 23 terjadilah gol yang dicetak oleh Manchester City, John Stones. Setelah beberapa peluang diusahakan oleh kedua tim, babak pertama usai dengan hasil 1-0 dipimpin oleh Manchester City
Dimulainya babak kedua, serangan demi serangan dilontarkan oleh Liverpool. Hingga pada akhirnya, pemain Liverpool, Darwin Nunez dilanggar oleh kiper Manchester City (Ederson Moraes) di dalam kotak penalti sehingga Liverpool diberikan tendangan penalti oleh wasit. Tendangan penalti ini dieksekusi oleh Mac Allister sehingga pada menit ke 50 terciptalah gol oleh Liverpool. Kedudukan menjadi imbang 1-1
Berbagi serangan tajam yang dilakukan oleh Liverpool dan Manchester City. Tak sedikit peluang emas yang gagal diusung oleh Luis Diaz (Pemain Liverpool), Jeremy Doku (Pemain Manchester City), dan banyak lagi. Hingga peluit dibunyikan menandakan pertandingan telah usai, skor tidak berubah yakni 1-1. Hasil imbang tersebut menjadikan mereka gagal merebut puncak klasemen Liga Inggris.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H