Mohon tunggu...
nabil segeir
nabil segeir Mohon Tunggu... -

Franchisor

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Malang Nasibmu Rangers

13 Juli 2012   21:00 Diperbarui: 25 Juni 2015   02:59 852
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

Metrotvnews.com, Glasgow:

Salah satu klub raksasa Skotlandia, Glasgow Rangers,
kini sedang di ambang kehancuran. Rangers
dinyatakan pailit setelah tak mampu
membayar utang yang mencapai 33 juta dolar
AS.

Kehancuran sektor finansial itu membuat
Rangers harus menelan pil terpahit. Pasalnya,
klub yang bermarkas di Stadion Ibrox, pusat
kota Glasgow itu, akan memulai musim
2012-2013 dari divisi tiga atau liga
profesional terendah Skotlandia.

Kenyataan pahit itu muncul dari keputusan
Asosiasi Sepakbola Skotlandia (SFA) setelah
menggelar pemungutan suara (voting) yang
diikuti 12 klub peserta Liga Primer Skotlandia
(SPL). Di antara 12 peserta, Rangers membutuhkan
delapan suara mayoritas supaya mereka bisa
berkiprah di kancah tertinggi sepakbola
Skotlandia musim depan. Namun, klub-klub
peserta itu keberatan dengan proposal
pengajuan yang membuat partisipasi Rangers terancam. Padahal status kepemilikan
Glasgow Rangers baru beralih tangan. Beruntung, Rangers masih bisa berkiprah di
kancah sepakbola Skotlandia saat 29 dari 30
klub Badan Liga Sepakbola Skotlandia (SFL)
setuju dengan bergabungnya Rangers. Seperti
di Inggris, Liga Primer Skotlandia (SPL)
berada dalam organisasi terpisah dengan divisi lainnya. "Keputusan sudah diambil berdasarkan
keadilan olahraga. Saya merasa nyaman SFL
telah membuat keputusan yang tegas," kata
CEO SFL David Longmuir.

Sementara itu, banyak klub khawatir
menghilangnya perseteruan antara Celtic dan
Rangers di Liga Primer membuat pendapatan
hak siar mereka menurun. Selain hukuman di kancah domestik, Rangers
juga dilarang tampil di kompetisi antarklub
Eropa selama tiga tahun, dan kehilangan
pemain-pemain terbaiknya. (Goal/Reuters/
Wrt3)
=======================================

Sungguh sangat disayangkan bahwa klub yg memiliki sejarah besar dan selalu langganan menjadi juara di liga skotlandia harus bangkrut karena masalah financial..

Korelasinya kepada sepakbola indonesia adalah sebagai contoh bahwa tim profesional sebesar glasgow rangers saja bisa bangkrut kerena financial problem, apalagi kita yg masih merangkak menuju profesional..

jadi, saya sangat mendukung sekali adanya pengetatan di sektor financial sebuah klub..semoga di musim berikutnya liga indonesia jangan lagi ada pemain yg bermasalah dgn gaji dan untuk setiap klub semoga sehat secara keuangan maupun pembinaan usia muda..

Maju Terus Sepakbola Indonesia !!!

** Maaf, ini artikel pertama saya di kompasiana..mohon maaf kalau bahasanya sedikit berantakan :D

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun