Kekasih, pernahkah kau sangka kita akan menjadi yang terbuang
Terasing dalam dunia yang entah dimana
Puas kita tak lagi tuntas melepas dahaga
Dimanakah kita ?
Entahlah
Kekasih, kita telah tinggalkan segala jejak yang terlupa
Abai segala akibat yang akan kita dapat
Lihat, luka kita kian membengkak timbul bencana
Sakitkah
Bisakah kita menukas ?
Di altar Kita tak bisa mengelak
Unggun membara, mulut api terbahak menertawa
kita telah menjadi nista, di tempat yang tak semestinya
Arak-arakan mengantarkan kita, ampun tak lagi diterima
Menuju belantara, kita tersingkir tanpa berdaya
Kemanakah kita ?
Entahlah
- 2018
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI