Mohon tunggu...
Abdurrahman Arum
Abdurrahman Arum Mohon Tunggu... Ilmuwan - Pendiri Global Currency Initiative

Abdurrahman Arum adalah pendiri Global Currency Initiative

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Bisakah Dunia Tidak Tergantung dengan Dolar dan Euro?

25 Agustus 2019   08:47 Diperbarui: 25 Agustus 2019   09:00 714
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ide mata uang internasional sebenarnya telah ada sejak zaman John Maynard Keynes, tapi hingga hari ini tidak bisa direalisasikan. Karena ide mata uang internasional selalu berhenti di mata uang tunggal (single currency). Single currency di tingkat global memerlukan integrasi ekonomi secara global juga. Dengan kondisi yang ada saat ini, integrasi ekonomi di tingkat global hampir mustahil. 

Integrasi paling jauh yang bisa dicapai oleh dunia saat ini adalah di level regional seperti Uni Eropa yang membuat Euro. Sebagian kecil kawasan regional di dunia saat ini juga berusaha mencapai integrasi. 

Sedangkan sebagian besar regional lainnya, termasuk kawasan ASEAN, masih jauh panggang dari api. Jadi dengan melihat kondisi saat ini, single currency level global adalah impractical.

Sistem OGC memecahkan kebuntuan tersebut. Mata uang internasional tidak harus mata uang tunggal. OGC adalah sistem mata uang internasional yang organik atau hibrid, atau synchronized dengan sistem mata uang lokal sehingga dua-duanya bisa coexist. Dengan demikian, tidak diperlukan integrasi ekonomi global.

Organic global currency adalah sistem mata uang internasional bersama yang sangat komprehensif, bisa menghentikan perang dagang, menghapus sistem cadangan devisa, menghilangkan ketergantungan utang luar negeri, dan bahkan bisa menghapus potensi krisis moneter sampai ke akar-akarnya. Di masa depan, krisis moneter hanya tinggal sejarah.

Tantangan terbesar

Hampir semua pihak sebenarnya sepakat bahwa menggunakan mata uang satu negara atau kawasan dan dijadikan mata uang internasional adalah suatu kesalahan. Karena peminjaman mata uang asing tersebut bukan hanya menimbulkan fluktuasi dengan semua mata uang lokal negara-negara di dunia, tapi juga membuat dunia tidak memiliki kontrol terhadap mata uang internasional.

Tantangan terbesarnya adalah mengubah sesuatu yang irasional yang sudah terlanjur besar dan berskala global. Mungkinkan sesuatu yang irasional dan berskala global itu bisa diubah? Tentu jawabannya bisa. Apa pun yang tidak rasional, perlu diubah, walaupun itu dalam skala global.

Mengubah sesuatu yang sangat besar itu bisa diawali dengan ide. Dan ide itu berasal dari kita semua. Biarkan ide itu menyebar ke seluruh dunia, sampai akhirnya melahirkan perubahan.

Global Currency Initiative adalah ide yang dibangun oleh anak-anak muda di Indonesia untuk merintis perubahan terbesar dalam bidang ekonomi dalam skala global. 

Global Currency Initiative merintis sistem demokrasi dalam ekonomi global yang selama ratusan tahun ada di bawah sistem tirani. Sudah waktunya tirani ekonomi diganti dengan demokrasi ekonomi.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun